Nih, Syarat Utama Pembelian Tiket Persib Simak Baik-Baik, Salah Satunya Soal Larangan Flare

Nih, Syarat Utama Pembelian Tiket Persib Simak Baik-Baik, Salah Satunya Soal Larangan Flare

Ilustrasi logo Persib. Foto: Persib--

Untuk itu, pihak keamanan akan melakukan pemeriksaan kepada penonton sebelum masuk ke area Stadion GBLA.

"Yang ngomong dari Viking sendiri dan bobotoh lain, silakan memberikan tindakan tegas kepada suporter yang membawa flare atau barang-barang berbahaya lainnya," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono.

Saat ini disiapkan beberapa sanksi bagi penonton yang bawa dan menyalakan flare di laga Persib.

Demikian dikatakan Panitia Pelaksana Pertandingan (Panpel). Adapun salah satu sanksi tegas untuk penonton yang bawa flare dan menyalakan flare yaitu pemblokiran akun agar tidak bisa membeli tiket pertandingan Persib selanjutnya.

"Seperti Pak Kapolrestabes bilang, apabila ditemukan flare itu akan dipisahkan langsung, tiket gelang akan kami sita, tidak boleh menonton, dan akan langsung diserahkan ke polisi,” ujar Safety and Security Officer (SSO) Persib, Rinto Aria Sanjaya.

“Kami juga sudah koordinasi dengan manajemen bisa saja NIK-nya diblokir dan tidak bisa membeli tiket Persib," kata Rinto Aria Sanjaya.

Penonton Persib juga dilarang membawa senjata tajam dan barang-barang terlarang lainnya. 

Adapun sanksinya yaitu penonton akan dikembalikan dan tidak diperbolehkan menyaksikan pertandingan.

Rapat koordinasi di Mapolrestabes Bandung juga membahas laga pembuka Persib di Liga 1 2023/2024. 

Laga pembuka Persib di Liga 1 2023/2024 yaitu Persib menjamu Madura United di Stadion GBLA, 2 Juli 2023.  

“Laga tersebut rencananya akan melibatkan sebanyak 2.613 personel, gabungan TNI, Polri, steward, dan lain-lain,” tulis Persib.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: