2 Rute Perjalanan Tasik-Jakarta via Darat Tanpa Jalur ‘Horor’ Tanjakan Gentong

2 Rute Perjalanan Tasik-Jakarta via Darat Tanpa Jalur  ‘Horor’ Tanjakan Gentong

Perjalanan Tasik-Jakarta via Jalur Tanjakan Gentong sering macet kalau akhir pekan. Rute lain bisa melalui Garut dan ke Majalengka.-dok.radartasik.disway.id-

Buah tangan lainnya ada makanan Dodol Garut beragam rasa, Cokodot, Roti Bagelen khas Garut yang rasanya enak banget. Ada juga makanan tradisional Ladu yang terbuat dari tepung ketan.

Lanjut ke rute perjalanan Tasik-Jakarta, kalau Anda sudah melewati kawasan kota Garut ada hambatan kemacetan di Leles.

Di sini ada pabrik sepatu kalau jam bubar atau masuk buruhnya pasti lalu lintas agak padat bahkan macet. Tetapi tidak akan lama juga Cepat terurai lagi.

Lewat dari Leles dan Anda bisa langsung menuju ke arah Nagreg-Rancaekek-Cileunyi dan masuk tol sampai ke Jakarta.

Rute kedua yaitu melalui Cikijing-Talaga-Majalengka dan tol Cipali pemandangannya dominan perbukitan. 

Jalurnya menanjak dan berkelok-kelok plus ruas badan jalan sempat. Apalagi ketika berada di perbatasan Sukamatri Ciamis dan Majalengka. 

Kawasan di ketinggian sekitar 900 dpl (diatas permukaan laut) ini kalau pagi atau sore berkabut cukup pekat. 

Makanya kalau malam hari melalui rute ini tidak direkomendasikan. Terutama yang belum kondisi jalannya yang menanjak, sempat, dan berkelok-kelok.

Nanti di puncaknya dikenal dengan Puncak Jahim, ini benar-benar seram namanya. Mirip atau memang meniru nama salah satu nama neraka, yaitu neraka Jahim. Entah juga kenapa sampai dinamakan Begitu.

Di Puncak Jahim kalau langit sedang cerah bisa melihat pemandangan indah julangan Gunung Ciremai. Kadang puncaknya saja yang menyembul di awan. Jadinya seperti negeri dongen di atas awan.

Banyak yang berfoto atau merekam keindahan panorama Ciremai kalau sedang seperti itu.

Dari Puncak Jahim jalanan menuruh ekstrim dan sempat. Kalau kurang lihai mengendara bisa gugup saat berpapasan dengan kendaraan truk dari arah bawah. Antar bodi kendaraan bisa mepet-mepetan soalnya.

Lepas turunkan ini masuk ke Cikijing lalu belok kiri ke arah Talg-Majalengka menuju pintu tol Cipali.

Sudah masuk Tol Cipali perjalanan Tasik-Jakarta bisa dipacu kencang. Tentu dengan kecepatan sesuai yang dianjurkan pihak pengelola jalan tol.

Harus waspada karena jalur Tol Cipali termasuk rawan kecelakaan. Salah satunya karena kontur jalan yang kurang mulus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: