TERJAWAB Nasib Ezra Walian dan David Rumakiek di Persib Musim Depan, Mereka Akan…
Penyerang kelahiran Belanda, Ezra Walian saat berlatih bersama Persib di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa 7 Februari 2023. Sebelumnya dia sakit. Foto: Persib--
“Nah statusnya ini menjadi satu catatan berarti di posisi itu ada pemain baru,” ujar Rony Anwari dilansir di chanel Youtubenya, Kamis 18 Mei 2023.
Meski demikian, Rony Anwari tidak mengetahui pemain yang akan didatangkan Persib mengisi posisi Ezra Walian nanti apakah pemain asing atau pemain lokal.
“Namun saya juga enggak bisa mastiin apakah lokal atau asing,” paparnya.
BACA JUGA: HARGA Transfer Beckham Putra di Persib Fantastis, Sama dengan Elkan Baggott di Klub Inggris
Saat ini, kata Rony Anwari manajemen Persib masih menimbang-nimbang apakah meminjamkan Ezra Walian lebih menguntungkan atau langsung memutus kontraknya.
“Tapi kalau memutus kontrak itu ada pertimbangan masing-masing. Kalau menurut saya dalam situasi seperti ini Ezranya sendiri harus legowo,” paparnya.
Jadi menurut Rony Anwari saat Persib nanti mendatangkan pemain baru membuat persaingan di posisi Ezra Walian semakin berat.
Untuk itu, dia menyarankan jika ada klub yang menginginkan Ezra Walian maka pemain naturalisasi kelahiran Belanda itu bisa menerimnya dipinjamkan.
BACA JUGA: BURUAN Samsung Galaxy M14 5G Turun Harga, Hanya 3 Hari Lho
Namun jangan lupa agar Ezra Walian juga melakukan negosiasi dengan klub barunya itu.
“Minimal tidak jadi cadangan terus atau lebih banyak menit bermainnya atau bahkan menjadi pemain utama,” kata Rony Anwari menyarankan.
Soal klausul tidak mau menjadi cadangan atau ingin mendapatkan menit bermain yang lebih banyak, kata Rony Anwari, bisa dimasukkan dalam kalusul kontrak pemain dengan klub, termasuk dalam klausul peminjaman pemain.
“Minimal selalu menjadi starting eleven. Nah itu biasanya suka ada dalam kontrak beberapa pemain,” paparnya.
“Nah mungkin untuk Ezra bisa mengajukan itu ke klub yang meminatinya,” terang Rony Anwari.
“Minimal jangan jadi pemain cadangan lah baru bisa dipinjamkan. Tapi itu baru tergantung Ezra dan manajemen Persib nantinya bagaimana,” ujar Rony Anwari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: