Jalur Jabar-Jateng Sempat Macet Imbas Kecelakaan Avanza vs Truk Boks Terguling di Kota Banjar

Jalur Jabar-Jateng Sempat Macet Imbas Kecelakaan Avanza vs Truk Boks Terguling di Kota Banjar

Kondisi truk boks terguling dan mobil Avanza setelah kecelakaan di atas jembatan Cijolang, Kota Banjar jalur Jabar-Jateng, Minggu 30 April 2023. Foto: Istimewa --

Jalur Jabar-Jateng Sempat Macet Imbas Kecelakaan Avanza vs Truk Boks Terguling di Kota Banjar

BANJAR, RADARTASIK.COM— Kecelakaan terjadi di jalur Jabar-Jateng dalam arus balik Lebaran 2023.

Pantauan ATCS Dishub Kota Banjar di jalur perbatasan Jabar-Jateng Minggu 30 April 2023 petang terjadi kecelakaan. 

Tepatnya di atas jembatan Cijolang, Jalan Siliwangi Kecamatan Purwaharja Kota Banjar antara truk boks berplat nomor D 8162 VU bertabrakan dengan Avanza merah nopol R 1246 MN.

BACA JUGA: Jalur Gentong Tasikmalaya Mulai Padat, 33 Ribu Kendaraan Sudah Melintas, Polisi Lakukan One Way 2 Kali

BACA JUGA: WOW! Harga BBM Pertamina Turun Lagi Mulai Senin 1 Mei 2023

Diketahui mobil Avanza datang dari arah barat (Banjar-Jabar) menuju ke timur (Cilacap-Jateng) menuju, sopir diduga dalam keadaan mengantuk (micro sleep). 

Sementara dari arah berlawanan datang truk boks, sehingga tabrakan pun tidak terhindarkan hingga menyebabkan truk tersebut terguling menutup bahu jalan. 

Sedangkan mobil Avanza merah bagian depan dan sebelah kanan hancur akibat tabrakan tersebut. 

"Katanya supir mobil Avanza mengantuk, lalu truk engkel (truk boks) menghindar sehingga tabrakan tak terhindarkan," ucap salah satu anggota Dishub Kota Banjar Dery.

BACA JUGA: 'Penguasa Jalur Selatan’ Perusahaan Bus dari Ciamis, Buka Jalur Sumatera di Tahun 1990an

BACA JUGA: Perusahaan Bus dari Ciamis sang Peguasa Jalur Selatan Punya Anak Perusahaan dan Ratusan Unit Bus

Dirinya saat itu tengah melakukan pengamatan arus lalu lintas di Cijolang perbatasan Jabar-Jateng. 

Terpisah, Kanit Gakkum Satlantas Polres Banjar Ipda Eko Drajat menjelaskan kecelakaan tersebut dan kini masih dalam penanganan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: