Jalur Gentong Tasikmalaya Mulai Padat, 33 Ribu Kendaraan Sudah Melintas, Polisi Lakukan One Way 2 Kali

Jalur Gentong Tasikmalaya Mulai Padat, 33 Ribu Kendaraan Sudah Melintas, Polisi Lakukan One Way 2 Kali

Kepadatan kendaraan dalam arus balik Lebaran 2023 saat melintasi Pos Terpadu Letter U Gentong Tasikmalaya, Minggu 30 April 2023 malam. Foto: istimewa --

Jalur Gentong Tasikmalaya Mulai Padat, 33 Ribu Kendaraan Sudah Melintas, Polisi Lakukan One Way 2 Kali

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Puncak arus balik Lebaran 2023 yang melalui jalur Gentong Tasikmalaya mulai terjadi sejak Minggu 30 April 2023 sore hingga malam ini.

Berdasarkan data Polres Tasikmalaya Kota, sudah 33 ribu kendaraan pebalik melintasi jalur Gentong Tasikmalaya menuju arah Garut dan Bandung.

Katlantas Polres Tasikmalaya Kota, AKP Tejo Reno Indratno mengatakan, peningkatan arus balik ini telah terjadi sejak sore tadi hingga malam ini untuk kendaraan yang mengarah ke Garut-Bandung.

BACA JUGA: WOW! Harga BBM Pertamina Turun Lagi Mulai Senin 1 Mei 2023

BACA JUGA: Selain Dijuluki ‘Penguasa Jalur Selatan’ Perusahaan Bus dari Ciamis Ini Juga Punya Julukan ‘Si Kijang Biru’

"Dimulai tadi dari pukul 16.00  WIB mulai meningkat signifikan ya. Baik itu didominasi plat mobil Z, D dan B," ujar Tejo kepada wartawan.

"Dibandingkan saat H+3 dan H+4 Lebaran di waktu serta jam yang sama, peningkatannya di hari ini ya. Tapi belum signifikan segini tuh," sambungnya.

Saat ini, terangdia, yang melintasi Pos Terpadu Letter U Gentong Tasikmalaya sudah sekitar 33.000 ribu kendaraan pebalik.

"Diperkirakan berdasarkan kami komunikasikan dengan jajaran dari Ciamis, bahwa kendaraan yang mengarah ke Tasik menuju Gentong akan terjadi peningkatan volume," terangnya.

BACA JUGA: 'Penguasa Jalur Selatan’ Perusahaan Bus dari Ciamis, Buka Jalur Sumatera di Tahun 1990an

BACA JUGA: Perusahaan Bus dari Ciamis sang Peguasa Jalur Selatan Punya Anak Perusahaan dan Ratusan Unit Bus

Khususnya, tambah dia, kepadatan arus akan terjadi dimulai dari waktu malam sampai pagi hari. 

"Kita lihat dari data saja, kendaraan yang melintas hari ini cukup padat. Memang dinilai cukup tinggi dibanding hari kemarin Sabtu," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: