Tips Atur Keuangan Saat Lebaran, Jangan Sampai Kantong Terkuras Bebas

Tips Atur Keuangan Saat Lebaran, Jangan Sampai Kantong Terkuras Bebas

Ilustrasi tips aturan keuangan saat lebaran.-Foto:tangkapanlayar/dok ban indonesia-

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Merayakan lebaran, bersilaturahmi dan kumpul keluarga merupakan hal yang pasti saat hari Raya Idul Fitri.

Berbagai kebutuhan pun dibeli. Sehingga tak jarang usai berlebaran kondisi keuangan menjadi tak terkendali akibat kurang kontrolnya pengeluaran.

Ada beberapa tips atur keungan saat lebaran yang bisa kita lakukan agar pengeluaran tetap terkontrol dan jangan sampai kantong terkuras bebas.

BACA JUGA:Ditawari Naik Gaji 3 Lali Lipat, Evan Ndicka Makin Dekat ke AS Roma, Bikin AC Milan Gigit Jari

Bank Indonesia Kantor Tasikmalaya memberikan tips atur keuangan saat lebaran, yang sepertinya bisa kita lakukan.

Berikut tipsnya:

1. Cek Kondisi Keungan

Cek kondisi pendapatan, tabungan yang kita miliki. Sisihkan berupa banyak yang akan kita gunakan untuk memenuhi kebutuhan lebaran, berbagai dengan saudara, membayar tunjangan hari raya (THR) untuk orang yang bekerja dengan kita.

BACA JUGA:Siapa 5 Pemain Persib Harus Dicoret untuk Musim Depan? Pengamat: Aib Kita Kalah dari Persikabo di Kandang

2. Buat Alokasi Khusus Lebaran

Buat daftar list kebutuhan untuk berlebaran, mulai dari budget untuk belanja, budget untuk THR, budget untuk sedekah, jangan lupa juga tetap sisihkan dana cadangan untuk menabung.

3. Batasi Pengeluaran

Tetap lakukan pembatasan untuk pengeluaran yang akan kita keluarkan. Pilah dan pilih mana yang jadi kebutuhan dan mana yang jadi keinginan.

BACA JUGA:Tiket Kereta Api Masih Tersedia, Bagaimana Kereta Api Jakarta Surabaya dan Kereta Api Jakarta Bandung?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: