Jelang Sandiaga Uno Pindah ke PPP, Ulama Mendoakannya Jadi Presiden

Jelang Sandiaga Uno Pindah ke PPP, Ulama Mendoakannya Jadi Presiden

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno masih fokus bekerja jelang pindah ke PPP dari Gerindra. Foto: Disway--

JAKARTA, RADARTASIK.COM — Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno masih fokus bekerja jelang pindah ke PPP dari Gerindra.

Jelang Sandiaga Uno pindah ke PPP, ulama mendoakannya jadi Presiden.

Ulama mendoakan Sandiaga Uno jadi Presiden saat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu menghadiri kegiatan Dialog Interaktif tentang Pengembangan Ekonomi Kreatif di Pondok Pesantren Al-Washilah, Kampung Baru, Kembangan, Jakarta Barat, Minggu, 9 April 2023, malam.  Saat itu Sandiaga Uno mendapatkan sambutan hangat dari para santri dan ulama Pondok Pesantren Al-Washilah serta para Kiai di Jakarta Barat. 

Dalam kesempatan itu para kiai mendoakan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu untuk menjadi Presiden Republik Indonesia (RI). 

BACA JUGA: RESMI, 2 Alumni Uruguay Membela Persib, Berposisi Kiper dan Bek Kiri, Ini Harga Transfer Mereka

BACA JUGA: TEPAT Kiper Alumni Uruguay Perkuat Persib, Ini Profil dan Masa Kontraknya di Persib

"Mari kita doakan dia (Sandiaga Salahuddin Uno) menjadi pemimpin bangsa," ujar Ketua Majelis Pertimbangan DPW DPP Aceh, Amri M Ali dihadapkan audiens dilansir dari disway.id.

Amri M Ali mendukung Sandiaga Uno menjadi Presiden RI karena menurutnya Sandi dinilai dekat para ulama sekaligus mencerminkan seorang santri.

“Dia (Sandiaga Uno) itu menjadi cerminan santri dan kita tahu bagaimana dia dekat dengan para ulama,” ujarnya.

Amri M Ali juga sangat kagum dengan sosok Sandiaga Uno yang dianggap sebagai orang yang sederhana.

BACA JUGA: Agen Steven Bergwijn Temui Paolo Maldini di Markas AC Milan

BACA JUGA: 3 Permintaan Terbaru Mahasiswa STMIK Tasikmalaya, Salah Satunya Minta Informasi yang Transfaran

Sandiaga Uno termasuk orang sederhana dan tidak pernah berlebih-lebihkan dari segi harta atau jabatannya.

Meskipun sejatinya Sandiaga Uno memiliki harta berlimpah dan menjadi salah satu menteri terkaya di kabinet Jokowi, namun tidak pernah bersikap ria ataupun sombong. Terutama dari segi pakaian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: