Keren Banget! Jembatan Terpanjang di Kota Tasik Cocok Buat Lokasi Ngabuburit
Jembatan terpanjang di Kota Tasik diklaim bakal keren banget buat lokasi ngabuburit Bulan Ramadan.- -Foto: Rezza Rizaldi/Radartasik.com--
BACA JUGA: LEBIH KEREN, Rencana Awal Jembatan Terpanjang di Kota Tasik Mirip Jembatan Pasupati Bandung
Hal senada disampaikan warga sekitar lokasi lainnya, Zaenudin. Kata dia, Jembatan Ciloseh sangat cocok buat lokasi ngabuburit karena pemandangannya yang indah.
”Pasti nanti saat puasa banyak yang ngabuburit di sini. Karena pemandangan sore hari sangat indah. Ya semoga saja tak banyak berandalan bermotornya yang lewat sini saat puasa nanti,” harapnya.
Sebagai informasi, pembangunan Jembatan Ciloseh rampung pada bulan Januari 2023. Pembangunannya yang dilaksanakan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta – Jawa Barat melalui PPK 4.4 PJN Wilayah IV Jawa Barat.
Anggaran pembangunan Jembatan Ciloseh sebesar Rp 112.689.356.000. Waktu pengerjaan hingga 14 bulan atau lebih tepatnya waktu 428 hari.
BACA JUGA: 5 Fakta Keunikan Jembatan Terpanjang di Kota Tasik, Penasaran Kan?
Selain menjadi ikon baru di Kota Resik, Jembatan Ciloseh merupakan salah satu jembatan terpanjang di Kota Tasikmalaya.
Hal ini dibuktikan dengan panjang Jembatan Ciloseh mencapai 252 meter dengan lebar 22 meter.
Jembatan ini menghubungkan Jalan Lingkar Utara Tasikmalaya di ruas Jalan Provinsi Cisumur – Garuda (Letjen Mashudi) dengan Jalan Nasional Dr Mohamad Toha.
Jalan ini pun menuju akses Tol Getaci (Gedebage–Tasik-Cilacap) yang digadang-gadang akan menjadi salah satu tol terpanjang di Indonesia.
BACA JUGA: RESPECT: Persib Kerja Keras Kembali ke Puncak Klasemen, Luis Milla Puji Kualitas PSM Makassar
Dan, Tol Getaci yang membentang di Provinsi Jawa Barat hingga Jawa Tenga sepanjang 206 km akan memiliki exil tol di Jalan Gubernur Sewaka.
Jembatan ini memiliki 2 pilar dengan balok cantilever. Dimana, proses pengecoran (cor insitu) dan stressing balok itu langsung di lokasi.
Salah satu pilar tepatnya di pilar 2 (P2) memiliki ketinggian mencapai 13,5 meter. Kedua pilar ini yang dalam tahap pelaksanaannya memerlukan ekstra tenaga dikarenakan berbeda dengan pilar-pilar lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber