PELATIH PSS SLEMAN Puji Persib, Sebut Persib Tim Bagus: Cara Bermainnya Luar Biasa, Beda Jauh dengan Kami

PELATIH PSS SLEMAN Puji Persib, Sebut Persib Tim Bagus: Cara Bermainnya Luar Biasa, Beda Jauh dengan Kami

PSS Sleman hadapi Persib di laga lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion GBLA Kota Bandung. Foto: Liga Indonesia--

BANDUNG, RADARTASIK.COM— Menjelang laga melawan Persib, Seto Nurdiyantoro pelatih PSS Sleman puji Persib

Seto Nurdiyantoro sebut Persib tim bagus: cara bermainnya luar biasa. Beda jauh dengan kami.

PSS Sleman menghadapi Persib dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu 5 Februari 2023.

Meski merendah, PSS Sleman tetap memasang kuda-kuda saat menghadapi Persib di kandangnya, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

BACA JUGA: PREDATOR PERSIB Bidik PSS Sleman, Misi Persib Juara Harga Mati, Persib Bisa Pertajam Rekor Lagi

Terlebih, PSS Sleman sedang dalam kondisi bagus. Mereka menang dalam 3 laga terakhir.

Pun dengan Persib. Bahkan Persib tak terkalahkan dalam 13 pertandingan terakhir dengan empat laga terakhir.

“Dengan waktu dan kondisi yang ada, kita coba maksimalkan kebugaran pemain. Meski ada beberapa kendala dalam persiapan termasuk perjalanan yang menguras energi, kami coba menikmati kondisi yang ada dan mudah-mudahan besok anak-anak tampil enjoy,” kata pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro dilansir dari laman resmi Liga Indonesia, Sabtu 4 Februari 2023.

Seto Nurdiyantoro menilai Persib adalah lawan yang bagus dan kuat.

“Persib dalam kondisi yang bagus dengan cara bermain luar biasa. Mereka juga konsisten dengan sisi bermain yang berbeda dengan tim yang lain. Ini yang coba kita antisipasi,” ujar Seto Nurdiyantoro.

BACA JUGA: FANTASTIS, Tiket Persib vs PSS Sleman Habis Kurang 12 Jam, Bobotoh Akan Penuhi Stadion GBLA

Bahkan Seto juga memilih merendah dengan mengatakan kualitas Persib ada di atas PSS.

“Secara kualitas permainan mungkin Persib beda jauh dengan kami. Tapi kami akan coba berjuang. Ada motivasi dari pemain untuk main semaksimal mungkin. Kita akui ada keinginan untuk curi poin meski secara matematis sangat sulit,” ujar Seto Nurdiyantoro menegaskan.

Saat ini PSS Sleman berada di posisi 13 klasemen Liga 1 2022/2023 dengan 25 poin. Sedangkan Persib bereada di posisi ke-3 dengan 42 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: