Jalan Tol Mulai Gunakan Karet Penahan Gempa, Apa Kehebatannya?

Jalan Tol Mulai Gunakan Karet Penahan Gempa, Apa Kehebatannya?

Menteri PUPR Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meresmikan produksi karet penahan gempa di PT Magdatama Multi Industri, Karawang.-Dok. BPJT-

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Sejumlah jalan tol mulai gunakan karet penahan gempa (lead rubber bearing) produksi dalam negeri.

Di Jawa, proyek jalan tol yang memakai karet penahan gempa adalah Tol 6 Ruas Dalam Kota (Kelapa Gading – Pulo Gebang) dan Tol Bogor Ring Road.

Sedangkan di luar Jawa, tol-tol trans Sumatera dari Aceh sampai Lampung sudah menggunakan lead rubber bearing.

Lead rubber bearing (LRB) adalah bantalan karet inti timbal yang saat ini paling banyak diaplikasikan di Indonesia, terutama pada struktur jembatan.

BACA JUGA: Berikut Perbedaan Ketentuan Kartu Prakerja 2023 dengan Tahun Sebelumnya, Simak Agar Kamu Bisa Lolos Mendaftar

Lead rubber bearing memiliki kemampuan redaman yang tinggi dan dibuat dari karet alam yang melimpah di Indonesia.

Fungsi LRB sangat vital dalam menjaga keamanan struktur saat terjadi gempa. Sehingga, kualitas produk LRB harus lulus verifikasi sesuai standar spesifikasi yang berlaku.

Untuk struktur jembatan, spesifikasi khusus SKh-1.7.47 yang diterbitkan Direktorat Jendral Bina Marga Kementerian PUPR.

Aturan spesifikasi khusus itu memuat dengan rinci ketentuan-ketentuan mutu termasuk pengujian untuk LRB.

BACA JUGA: Melesat! Transaksi Agen BRILink Nyaris Tembus Rp 1,3 Kuadriliun di Tahun 2022

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto berharap karet penahan gempa diaplikasikan pada bangunan di Indonesia.

”Kami berharap agar LRB ini dapat diaplikasikan tidak hanya pada jalan dan jembatan saja, namun juga dapat diaplikasikan pada bangunan di Indonesia,” tutur dia seperti dilansir laman resmi BPJT, Kamis 2 Februari 2023.

Sebelum diproduksi dalam jumlah banyak, tambah dia, LRB harus diuji secara kondisi dinamik gempa untuk membuktikan performa karakteristik.

Saat ini telah tersedia fasilitas pengujian dinamik gempa dengan kecepatan tinggi untuk seismic isolator yang pertama di Indonesia, yaitu MSLAB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: