Luis Milla Ubah Taktik di Tengah Pertandingan, Persib Raih Poin Penuh

Luis Milla Ubah Taktik di Tengah Pertandingan, Persib Raih Poin Penuh

David da Silva mencetak gol kemenangan Persib atas Madura United dalam lanjutan Liga 1 2022/2023, Jumat 20 Januari 2023. Foto: Twiiter Persib--

PAMEKASAN, RADARTASIK.COM – Laga Madura United versus Persib Bandung, tadi malam, berjalan seimbang di babak pertama.

Hal itu disampaikan Pelatih Persib Luis Milla. Pelatih asal Spanyol ini menilai jalannya pertandingan malam kemarin begitu menarik.

Kualitas pemain dari masing-masing tim cukup merata. Ketika pertandingan berjalan dengan dua tim yang seimbang tentu sangat menarik.

Dia mengakui babak pertama tim tuan rumah bermain sangat baik. Kemudian, Luis Milla ubah taktik di tengah pertandingan.

BACA JUGA: Komentar Bobotoh Setelah Persib Kalahkan Madura United: Hawa Juara Sudah Semakin Kuat, Tidur Jadi Nyenyak

Luis Milla mengganti Frets Butuan dengan Rahmat Irianto dengan menggeser Daisuke Sato ke posisi wing kiri.

”Duel dua tim yang memiliki kualitas yang sama, mungkin akan diuntungkan salah satu tim melakukan kesalahan dan itu dapat dimanfaatkan oleh kita (Persib), seperti David yang memanfaatkan kesalahan lawan dan gol terjadi,” katanya.

Milla mengatakan kemenangan malam ini bisa saja memotivasi lawan untuk mengalahkan Persib. Tapi, ia akan terus bekerja keras dengan perkembangan tim. 

”Kita melihat lawan sebagai antisipasi saja. Kita kembangkan potensi apa pun di tim dalam latihan,” kata Pelatih Persib Bandung Luis Milla, usai laga, Jumat 20 Januari 2023.

BACA JUGA: Stefano Pioli Siapkan 2 Formasi Berbeda Menghadapi Lazio

Ya, bermain di Gelora Ratu Pamelingan, Persib Bandung berhasil menekuk Madura United 1-0 lewat gol tunggal David da Silva.

Persib Bandung selaku tim tamu menang berkat gol semata wayang David da Silva pada menit ke-77.

David da Silva mencetak gol setelah memanfaatkan kesalahan fatal yang dilakukan bek Madura United, Cleberson Martins de Souza.

Cleberson gagal mengontrol bola dengan sempurna di area pertahanan Madura United sehingga mampu direbut oleh David da Silva yang melakukan pressing ketat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: