Jadi Favorit di Piala Dunia Qatar, Casemiro Minta Brasil Tetap Membumi
ilustrasi Piala Dunia Qatar 2022 -Tangkapan Layar Instagram World Cup Qatar-
RADARTASIK.COM – Gelandang Manchester United, Casemiro minta Brasil tetap membumi walaupun jadi favorit di Piala Dunia Qatar 2022.
Brasil difavoritkan oleh banyak orang untuk manjadi juara di turnamen ini, Selecao memuncaki Peringkat Dunia FIFA dan mempunyai pemain seperti Neymar dan Vinicius Junior yang tampil apik di klub.
Saat berbicara kepada saluran media Manchester United, Casemiro mengatakan tim favorit tidak selalu menang dalam sepak bola.
"Ada dua sisi. Tentu saja, tidak ada yang disembunyikan dari fakta bahwa Brasil adalah favorit, tetapi favorit tidak selalu menang dalam sepak bola, favorit tidak selalu juara,” kata Casemiro dikutip dari Livescore.
BACA JUGA:Lolos ke Babak 16 Besar, Simone Inzaghi Sebut Pemain Inter Milan Pantas Mendapat Tepuk Tangan Meriah
“Kami tahu ada tim nasional lain yang melakukan pekerjaan hebat, tim yang juga favorit. Sepak bola saat ini berbicara sendiri. Kami tahu ada tim lain yang bermain sangat baik,” lanjutnya.
"Kami tahu tanggung jawab kami, kami tahu kami harus menghormati tim yang kami hadapi,” aku Casemiro.
"Itu tak terelakkan ketika kita berbicara tentang Brasil, meskipun kami melakukan ini dengan kaki kami di tanah dan sangat menghormati lawan kami," ungkapnya.
Brasil terakhir kali mengangkat trofi sepakbola paling bergengsi 20 tahun lalu, ketika Ronaldo Nazario mencetak delapan gol saat tim Luiz Filipe Scolari berjaya di Jepang dan Korea Selatan.
BACA JUGA:Inter Milan 4 vs Viktoria Plzen 0: Edin Dzeko Tak Yakin Masa Depannya Bersama Inter Milan
Sementara Casemiro dengan 65 caps senior tampaknya pasti akan tampil ketika Brasil menghadapi Serbia pada 24 November di Grup G.
Sedangkan rekan setim Casemiro di United, Antony telah mencetak tiga gol dalam enam penampilan pertamanya di Liga Premier sejak bergabung dengan Setan Merah dari Ajax.
Antony merasa bermimpi mengenakan seragam Brasil di panggung termegah sepak bola dunia.
"Panggilan pertama saya ke Selecao adalah tahun ini, jadi ini pengalaman yang luar biasa bagi saya," tutur Antony.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: livescore