Ada Perjanjian Dibalik Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT dan Berdamai dengan Rizky Billar

Ada Perjanjian Dibalik Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT dan Berdamai dengan Rizky Billar

Dibalik pencabutan laporan KDRT, ada perjanjian tertulis yang disepakati Lesti Kejora dan Rizky Billar. Foto: instagram Lesti Kejora--

Ketika sampai di Polres Metro Jakarta Selatan, Lesti dan Billar pun langsung membuat perdamaian. 

BACA JUGA: Respons Exco PSSI Setelah Petisi Iwan Bule Mundur Tembus 40 Ribu

Ditegaskan, perdamaian antara keduanya tidak ada campur tangan dari pihak ketiga.

"Untuk perdamaian ini tidak ada intervensi dari pihak manapun. Bahkan dari pihak pelapor sudah di-BAP untuk restorative justice atau untuk mencabut laporannya. Ditanyakan dalam BAP itu apakah dia dalam tekanan untuk mencabut laporannya, dia nyatakan tidak ada dalam tekanan," kata kuasa hukum Rizky Billar, Philipus Sitepu di Polres Jakarta Selatan, semalam.

"Tidak ada pihak ketiga yang berperan. Ini murni dari mereka berdua ingin berdamai," tegasnya.

Sementara itu, dalam konprensi pers yang digelar di Polres Metro Jakarta Selatan, pada Jumat, 14 Oktober 2022, pelantun lagu 'Sekali Seumur Hidup' itu didampingi oleh ayah dan pengacaranya.

BACA JUGA: Sudah Tepat! Birokrasi di Pemerintah Kabupaten Garut Akan Disederhanakan, Ini Tujuannya

Pertama-tama, ia mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian terhadap masalah ini.

"Sebelumnya saya mau mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian karena begitu cepat menanggapi dari mulai saya melapor, sampai proses berjalan dengan lancar dan pada akhirnya saya mencabut laporan," terang Lesti. 

Lebih lanjut, pedangdut Lesti Kejora mengungkap beberapa hal yang menjadi alasannya memilih mencabut lapran KDRT terhadap suaminya itu.

Salah satunya adalah, ia menyebut jika sang suami, Rizky Billar telah berjanji tidak akan mengulangi kesalahannya lagi.

BACA JUGA: Ini Tanggapan Jokowi Jika Shin Tae-yong Mundur Sebagai Pelatih Timnas Indonesia

"Suami saya berjanji tidak akan mengulanginya lagi, jadi saya memutuskan untuk mencabut laporan ini," ungkap Lesti. 

Lesti Tak Ingin Billar Ditahan

Pada kesempatan itu kuasa hukum Rizky Billar, Philipus Sitepu mengatakan bahwa Lesti sudah menyampaikan langsung keinginannya kepada penyidik agar suaminya tak ditahan kepada polisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id