Memanas, Langkah Terjal Bagi Quartararo di Sisa 3 Seri Balapan MotoGP
Francesco Bagnaia (kiri) dan Fabio Quartararo. Foto: motogp--
RADARTASIK.COM – Seri ke-17 dari 20 seri yang diageandakan MotoGP 2022, tinggal tersisa 3 seri setelah balapan yang berlangsung di Sirkuit Chang, Thailand, Minggu 02 Oktober 2022.
Sisa tiga seri balapan yakni di MotoGP Australia, MotoGP Malaysia dan MotoGP Valencia tersebut, tampaknya menjadi jalan yang terjal bagi Fabio Quartararo.
Terkebih rivalitas ketiga pembalap kini kian ketat dimana poin mereka tidak jauh. Fabio Quartararo (Yamaha Monster Eregy) dengan 219 poin, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) 217 poin dan Aleix Espargaro (Aprilia RS GP) dengan 199 poin.
Balapan di Sirkuit Chang, Thailand, Minggu 02 Oktober 2022 sekaligus memangkas jarak poin antara Fabio Quartararo dengan Francesco Bagnaia.
BACA JUGA:Sadis, Belasan Kucing di Kota Tasikmalaya Dibunuh, Organ Dalamnya Diambil
Meski rider Monster Energy Yamaha itu masih memimpin klasemen MotoGP 2022 dengan 219 poin, namun menyisakan selisih dua poin dengan Bagnaia yakni 217, setelah finish ketiga di Sirkuit Chang, Thailand.
Sang pemuncak klasemen itu juga punya selisih 20 poin dengan Aleix Espargaro, yang berada di posisi ketiga.
Pada MotoGP Thailand, para pembalap harus menghadapi lintasan basah setelah hujan menguyur Sirkuit Chang.
Situasi ini juga ternyata tidak menguntungkan bagi Quartararo, yang gagal tampil apik dan finis ke-17.
BACA JUGA:Hadiah Sayembara untuk Menemukan Pembunuh Puluhan Kucing di Kota Tasikmalaya Sebegini
Otomatis hasil ini membuat pebalap asal Perancis itu gagal meraih tambahan poin di Sirkuit Chang, Thailand, Minggu 02 Oktober 2022.
10 Besar Klasemen MotoGP 2022
1. Fabio Quartararo - 219 poin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: