Temukan Ular King Cobra Sepanjang 4 Meter, Warga Tidak Berani Menangkapnya, Pilih Laporan ke Petugas Damkar

Temukan Ular King Cobra Sepanjang 4 Meter, Warga Tidak Berani Menangkapnya, Pilih Laporan ke Petugas Damkar

Petugas Damkar Kabupaten Kuningan mengevakuasi ular King Cobra sepanjang 4 meter di Desa Kertawinangun, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Kuningan. -Damkar Kuningan-radarcirebon.com--

KUNINGAN, RADARTASIK.COM — Seekor ular king cobra sepanjang 4 meter menggegerkan warga.

Warga yang menemukan ular king cobra tersebut tidak berani menangkap reftil yang bisanya mematikan itu.

Ular king cobra sepanjang 4 meter itu ditemukan warga di di Desa Kertawinangun, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Kuningan.

BACA JUGA: Tega Banget, Bayi Cantik Ditinggalkan Begitu Saja di Pos Ronda

Warga yang tidak berani menangkap ular king cobra sepanjang 4 meter itu langsung menghubungi Damkar Kabupaten Kuningan.

Informasi dihimpun Radar Kuningan, keberadaan ular king cobra tersebut pertama kali ditemukan warga tengah merayap sambil sesekali melompat di trotoar.

Lokasi penemuan ular king cobra itu persis di depan SD setempat pada Sabtu petang, 27, Agustus 2022 sekitar pukul 17.00 WIB.

BACA JUGA: Aksi Petugas SPBU di Bandung Viral dan Mendapat Pujian Setelah Pura Pura Isi Bensin Anak yang Bawa Sepeda

Melihat penampakan ular berukuran sangat besar ini membuat tak ada warga yang berani mendekat apalagi menangkap. 

Hingga akhirnya ular tersebut pun merayap masuk ke semak-semak di samping sekolah.

Tak ingin keberadaan ular tersebut membahayakan masyarakat sekitar, warga pun akhirnya melaporkannya ke petugas Damkar Kuningan untuk minta batuan penangkapan.

BACA JUGA: PSM vs Persib: Misi Bangkit dari Keterpurukan, Persib Ingin Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Milik PSM Makassar

Sambil menunggu kedatangan tim Damkar, sejumlah warga pun berbagi tugas berjaga di sekitar semak untuk memastikan king cobra tak keluar dari persembunyiannya.

Sekitar pukul 18.30 WIB satu regu Damkar beranggotakan tiga orang petugas tiba di lokasi dan langsung melakukan pencarian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: Radar Cirebon