Ini Syarat dan Besaran Modal Bermitra dengan Alfamidi, Alfamart hingga Indomaret

Ini Syarat dan Besaran Modal Bermitra dengan Alfamidi, Alfamart hingga Indomaret

Ilustrasi Indomaret.-disway.id-

Apa perbedaan Alfamart dengan Alfamidi? Anda yang biasa berbelanja di minimarket tentunya sudah kenal dengan Alfamart. Selain itu, ada juga yang namanya Alfamidi.

Serupa tapi tak sama. Mungkin Anda pun kadang bertanya-tanya, sebenarnya apa perbedaan Alfamart dan Alfamidi.

Keduanya berada di bawah manajemen yang sama dengan sedikit perbedaan pada luas tempat dan produk yang dijual.

Indomaret

Jika ingin membuka Indomaret, calon mitra bisnis perlu mengajukan lokasi yang potensial.

Tim Indomaret merekomendasikan lokasi yang sudah berdiri bangunan dan dilengkapi Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

BACA JUGA: Gelar ’Shop For Free’, BRImo Traktir 900 Nasabah Loyal se-Indonesia

Adapun biaya investasi yang perlu dikeluarkan kurang lebih sebesar Rp494 juta. 

Rinciannya adalah Rp36 juta untuk franchise fee selama 5 tahun, Rp9,5 juta untuk promosi pembukaan toko Rp221,5 juta renovasi dan tambah daya listrik, dan Rp227 juta untuk peralatan toko.

Alfamart

Sementara itu, biaya membuka Alfamart dibagi menjadi 4 kategori tergantung jumlah rak. Adapun rinciannya adalah sebagai berikut:

1. Tipe gerai 9 rak (30 m2): Rp 300 jt

2. Tipe gerai 18 rak (60 m2): Rp 350 jt

3. Tipe gerai 36 rak (80 m2): Rp 450 jt

4. Tipe gerai 45 rak (100 m2): Rp 500 jt

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: