Lahan Parkir di Objek Wisata Pantai Pangandaran Sempit

Lahan Parkir di Objek Wisata Pantai Pangandaran Sempit

radartasik.comPANGANDARAN — Lahan parkir di Objek Wisata Pantai Pangandaran dinilai sempit. Apalagi banyak kendaraan yang disewakan.
Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata mengatakan, lahan parkir yang sempit sering menimbulkan kemacetan yang parah. 


“Penyebab utama kemacetan saat ramai kunjungan di Pantai Pangandaran karena lahan parkir wisatawan dipakai jasa sewa kendaraan wisata,” ucapnya kepada wartawan Selasa (15/2/2022).

Dia mengatakan salah satu solusinya yakni menambah lahan parkir untuk para wisatawan. “Jangan sampai lahan sewa bertambah dan dijual lagi ke penyewa, nanti lahan parkir tambah sempit,” tegasnya.

Salah satu rencananya adalah membuka lahar parkir di Katapang Doyong Pantai Timur. “Kita berencana akan membuat lahan parkir di Katapang Doyong Pantai Timur Pangandaran, agar nanti bisa mengurai kemacetan lebih mudah lagi,” jelasnya.

Demi kenyamanan wisatawan, Pemkab Pangandaran melarang pengusaha rental wisata menjajakan usahanya hingga area bibir pantai.

Ketua Paguyuban Pengusaha Rental Wisata (P2RW) Dedi Hertayadi mengaku sudah sepakat bersama anggota P2RW untuk membatasi jumlah unit kendaraan yang disewakan. “Untuk lapak rental sekarang sudah penuh, agar semuanya terbagi rata unit kendaraan yang disewakan kami batasi,” jelasnya.

P2RW memberikan tanda untuk pemilik yang mempunyai kartu kuning hanya bisa memiliki sewa mobil sepeda dua dan dua odong-odong. Tidak bisa lebih. “Sementara untuk unit yang lainnya masing-masing lima unit seperti ATV, motor trail kecil dan besar, sepeda ontel, sepeda listrik dan mobil gowes,” katanya. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: