City Kalahkan Arsenal Berkat Penalti, Kartu Merah dan Gol Injury Time

City Kalahkan Arsenal Berkat Penalti, Kartu Merah dan Gol Injury Time

Radartasik.com, LONDON Manchester City sukses memetik tiga angka di kandang Arsenal pada lanjutan Premier League Sabtu (1/1/2022) malam WIB.

Manchester Biru berhasil bangkit dan menang 2-1 setelah sempat tertinggal melalui gol Bukayo Saka pada menit ke-31.

Riyad Mahrez menyamakan skor di menit ke-57 melalui titik penalti. Sementara gol penentu kemenangan tim tamu dilesakkan sang gelandang, Rodri di menit ke-90 + 3.

Manajer Man City Pep Guardiola mengatakan Arsenal lebih baik. ”Kami menghadapi tim yang dalam beberapa tahun terakhir telah berjuang untuk berada di empat besar,” katanya kepada BT Sport usai pertandingan.

”Mereka memulai musim ini dari bawah, bawah, bawah. Mereka memiliki enam hari setelah mengalahkan Norwich, kami memiliki dua hari. Sangat sulit bagi kami untuk kembali. Kami tidak memiliki energi,” tutur dia.

Menurut dia, dalam hal transisi dan fisik, Arsenal yang kehilangan Gabriel di menit 59 akibat kartu merah lebih baik.

”Dan itu sulit. Kami mencoba dan dalam satu menit kami mendapat penalti dan kemudian kartu merah,” ujarnya.

”Kami mencoba menganalisis banyak hal tetapi terkadang koin jatuh di pihak Anda. Kami tahu apa artinya mengalahkan Arsenal di sini saat ini. Sekarang kita punya waktu untuk istirahat,” tegasnya.

Komentari Wasit

Asisten Pelatih Arsenal Albert Stuivenberg mengatakan sangat frustrasi dengan hasil jika Anda memainkan pertandingan seperti ini melawan salah satu tim terbaik di dunia.

Bagi Albert, mereka layak meraih poin di laga ini. Bahkan, ia menyebut kemenangan pun sangat pantas. 

”Pada akhirnya tidak mendapat poin membuat frustrasi karena kami seharusnya memenangkan pertandingan,” tegas dia kepada kepada BBC MOTD.

”Kami melakukannya dengan sangat, sangat bagus, berapa banyak peluang yang benar-benar mereka ciptakan? Sampai akhir, mereka memiliki peluang keberuntungan ketika itu jatuh kepada mereka.”

”Para penggemar menikmati penampilan kami hari ini. Kami memiliki peluang kami. Kami memiliki peluang besar di skor 1-1 dengan Gabriel Martinelli. Itu tidak berjalan sesuai keinginan kami tetapi bangga dengan kinerjanya,” lanjut dia.

Ia lantas mengomentari wasit. Menurutnya, Arsenal juga seharusnya mendapatkan penalti di laga ini.

”Saya pikir itu penalti. Kami memiliki VAR, jadi mengapa tidak memeriksanya. Kami butuh konsistensi. Itu tidak terjadi sehingga mengecewakan,” keluhnya.

Penjaga gawang Arsenal Aaron Ramsdale juga menuding wasit membantu City memenangkan pertandingan. Ia mendasarkan itu pada kedua insiden penalti.


Mestinya, menurut dia, wasit konsisten dalam penggunaan VAR. ”Keduanya secara real time. Dia mengatakan tidak ada penalti, tetapi hanya disuruh melihat satu,” tandas berbicara kepada BBC Sport

Kemenangan 11 Kali Beruntun

Kemenangan atas Arsenal menobatkan City sebagai tim yang meraih kemenangan ke-11-nya secara beruntun di Premier League. Hasil itu pun membuat mereka saat ini unggul jauh di puncak klasemen sementara.

Dengan mengemas poin 53, anak asuh Pep Guardiola unggul 11 angka di atas Chelsea yang ada di posisi kedua klasemen sementara. Meski Chelsea belum melakoni laga ke-21, selisih poin itu jelas cukup jauh.

Pep Guardiola sangat senang dengan kemenangan ini. ”Itu tidak mungkin seperti yang saya katakan sebelumnya. Sebelas pertandingan berturut-turut sangat bagus dalam periode ini,” katanya dikutip dari BBC Live.

Menurut Pep, mereka punya banyak masalah. ”Lihat bangku cadangan kami. Kami memiliki empat pemain akademi. Kami memiliki banyak kasus Covid musim ini dan cedera,” ujarnya.

”Phil Foden hari ini. Hari ini Kyle Walker pertama kali berada di bangku cadangan sejak tes Covid. Kami sangat lelah dan mereka lebih baik. Tetapi keuntungan ada di pihak kami,” lanjutnya. (amr/fajar/lan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: