Syuting di Pengungsian Korban Semeru, Dua Artis Minta Maaf, Begini Masalahnya

Syuting di Pengungsian Korban Semeru, Dua Artis Minta Maaf, Begini Masalahnya

Radartasik.com, JAKARTARebecca Tamara dan Leo Consul meminta maaf secara terbuka telah melaksanakan syuting di lokasi pengungsi erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur. Mereka merupakan pemeran utama dalam sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda (TMTM).


”Assalamualaikum, Saya Rebecca, ingin meminta maaf sebesar-besarnya atas kejadian ini. Saya mengakui kesalahan saya untuk menerima adegan tersebut sesuai arahan,” ucap Rebecca Tamara melalui akun Instagram pribadinya, dikutip pada Kamis (23/12/2021).

”Saya di sini tidak mau membela diri dalam hal ini. Sekali lagi saya mohon maaf sebesar-besarnya. Saya meminta maaf telah mengecewakan beberapa pihak, tidak ada maksud ataupun tujuan,” kata dia, menambahkan.

Kejadian itu, kata Rebecca, akan dijadikan sebagai pelajaran dalam kariernya ke depan. ”Semoga nantinya saya belajar untuk lebih memahami dan memilah kondisi dan belajar dari semua ini. Saya ucapkan terima kasih untuk telah mengingatkan saya untuk menjadi lebih baik,” ujar dia.

”Sekali lagi saya minta maaf dan untuk berduka dalam musibah Semeru. Saya bersama korban Semeru. With love, Rebecca,” tegas dia.

Sementara Leo Consul mengatakan, dirinya tidak mau membela diri atas kecaman publik. Dia hanya bisa meminta maaf.

“Permintaan maaf tulus saya. Tujuan saya di sini bukan untuk membela diri tapi hanya untuk benar-benar meminta maaf sebesar-besarnya,” tulis.

Aktor asal Filipina ini mengaku ikut sedih melihat korban erupsi Semeru. ”Saya menangis di dalam hati ketika saya berdoa karena saya percaya tidak ada yang harus melihat itu. Saya harap satu kesalahan tidak akan mengabaikan niat saya yang sebenarnya,” katanya dalam bahasa Inggris.

”Saya harusnya lebih teliti dalam menilai situasi dan kondisi. Saya tahu permintaan maaf saya ini tidak bisa menebus kesalahan saya, tapi ini adalah kewajiban moral saya untuk bersuara atas rasa sakit yang telah saya timbulkan,” tulis Consul.

”Saya mendoakan hanya yang terbaik untuk para korban. Semoga diberikan kekuatan dan ketabahan oleh Tuhan YME. Saya bersama korban Gunung Semeru,” ucap dia. (dal/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: