2.152 Pedagang Pangandaran Dilengkapi Id Card Berkode

2.152 Pedagang Pangandaran Dilengkapi Id Card Berkode

radartasik.com, PANGANDARAN — Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kabupaten Pangandaran sudah membagikan id card kepada pedagang di Kabupaten Pangandaran. Total, ada 2.152 pedagang yang sudah memegang id card.


“Kartu itu dibagi ke dalam beberapa kategori,” ujar Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Pangandaran Tedi Garnida Senin (13/12/2021).

Kategori tersebut di antaranya kartu pedagang, kemudian pelaku usaha penyewaan boogie board, pelaku usaha perahu wisata dan kartu pengusaha rental wisata Pantai Pangandaran. “Di sana mencantumkan nama, kelompok usaha dan jenis usaha,” jelasnya.

Kartu tersebut, kata dia, tidak bisa dipinjamkan atau juga diperjualbelikan. “Jadi tidak bisa di-over ke siapa pun, di sana ada kodenya,” ungkapnya.

Tedi mengatakan tujuan dibuatnya kartu tersebut agar pedagang musiman tidak menyerbu Pangandaran. “Jadi yang sudah lama dagang di sana tidak merasa tersaingi, karena mereka sudah punya legitimasi,” ucapnya.

Soal pedagang yang suka mematok harga seenaknya, Dinas Perdagangan sudah mengeluarkan surat edaran beberapa waktu lalu. “Isi surat itu meminta kepada pedagang untuk mencantumkan harga pada menu. Jangan sampai wisatawan dibuat kaget dengan harga yang cukup selangit,” ujarnya.

Namun diakuinya, surat edaran itu kurang digubris para pedagang. “Sulit memang, kita sudah buat anjuran tapi tidak dilaksanakan,” keluh dia. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: