Dewan: Ini Jadi Preseden Buruk

Dewan: Ini Jadi Preseden Buruk

radartasik.com, CIAMIS — Banyaknya kendaraan dinas Pemkab Ciamis yang belum membayar pajak membuat wakil rakyat angkat suara. Para anggota DPRD Ciamis meminta pemerintah segera menyelesaikannya dan memberikan contoh yang baik soal pajak kepada masyarakat.


Anggota Komisi B Ciamis Iman Dana Kurnia mengatakan, pemerintah selalu menyosialisasikan bahwa harus taat pajak, karena pajak akan kembali untuk kepentingan masyarakat.

Kejadian ini jelas menjadi preseden buruk bagi pemerintah daerah tentang ketaatan pajak. Karena pajak itu sumber PAD daerah dan nasional, tentunya kejadian ini sangat disesalkan. “Mudah-mudahan pemerintah darerah lambat menganggarkan walau setiap tahun dianggarkan. Semoga membayar tunggakan tersebut,” jelasanya.

Menurut dia, banyaknya data kendaraan dinas yang belum bayar pajak ini harus dicek ulang, apakah benar seperti itu. Kalau memang benar telat, pemerintah harus mengalokasikan anggaran secepatnya untuk melunasinya. “Intinya persoalan ini harus diselesaikan,” harap dia.

Anggota Komisi A DPRD Ciamis Oih Burhanudin mengatakan, pemerintah harus buka suara mengenai adanya informasi 303 kendaraan dinas yang belum membayar pajak. “Kalau benar jumlah 303 tidak bayar pajak, ini bukan human error (tapi ada hal lain). Kecuali yang belum bayar pajaknya satu atau dua unit,” ujar dia, menjelaskan.

Menurut dia, pihaknya sangat menyayangkan sekali kalau faktanya benar ratusan kendaraan dinas belum bayar pajak. Padahal, pemerintah selalu mengampanyekan kepada masyarakat untuk selalu taat pajak. “Intinya harus diselesaikan dan memberikan contoh yang baik kepada masyarakat,” kata dia.

Kemudian, kata dia, pemerintah juga harus mengecek keseluruhan aset kendaraan dinas yang sudah berumur, karena terlihat masih banyak beredar di Ciamis. “Apakah masih ada dipakai mantan pejabat. Ini yang harus benar-benar didata dan harus taat juga pajaknya. Sehingga semuanya bisa terpetakan dengan baik,” ucapnya.

Saat dikonfirmasi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Ciamis H Kurniawan terkait adanya keterlambatan pajak kendaraan dinas, melalui sambungan teleponnya belum kunjung memberikan jawaban. (isr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: