Plaza Asia, Dunia Usaha yang Berpartisipasi

Plaza Asia, Dunia Usaha yang Berpartisipasi

radartasik.com, TASIK — Pemerintah Kota Tasikmalaya memberikan apresiasi kepada Plaza Asia sebagai dunia usaha yang berpartisipasi dan mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 di Kota Tasikmalaya.


Penghargaan diserahkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dr Uus Supangat yang mewakili Plt Wali Kota Tasikmalaya Drs H Muhammad Yusuf kepada Board Of Director PT Asia Sanprima Jaya Tjong Djoen Mien di Graha Asia, Rabu (18/8/2021).

“Kami memberikan apresiasi kepada sektor swasta yang banyak membantu pemerintah dalam menanggulangi Covid-19 khususnya dalam hal vaksinasi,” ujar dr Uus Supangat.

Beberapa kegiatan yang mendukung penanggulangan Covid-19 khususnya kegiatan vaksinasi sudah berkali-kali dilaksanakan di Plaza Asia. “Sudah ribuan orang yang divaksin di Plaza Asia. Pemerintah banyak di-support oleh Plaza Asia,” terangnya. Untuk itu Pemerintah Kota Tasikmalaya memberikan penghargaan setinggi-tingginya untuk Plaza Asia.

Harapan ke depan, kata ia, kolaborasi sektor pemerintah dan swasta terjalin terus dalam penanggulangan Covid-19 ini. Dengan dilaksakannya beberapa senter vaksin juga memberikan informasi yang luas kepada masyarakat bahwa vaksin aman dan bermanfaat

“Harapannya hingga akhir tahun ini 75 hingga 80 persen masyarakat Kota Tasikmalaya tervaksin. Adapun saat ini masyarakat yang tervaksin mencapai angka 21 persen,” ujarnya.

Tjong Djoen Mien mengatakan, suatu kehormatan bagi Plaza Asia bisa menerima penghargaan dari Pemerintah Kota Tasikmalaya melalui Dinas Kesehatan. “Terima kasih untuk Dinas Kesehatan, karena 3.000 karyawan Plaza Asia dan Toserba Asia Cihideung sudah divaksin,” katanya.

Mudah-mudahan ke depannya Plaza Asia dan pemerintah terus saling membantu. “Kami siap membantu menanggulangi Covid-19. Plaza asia dengan senang hati menyediakan tempat vaksinasi dan siap berkontribusi dalam kemajuan program pemerintah. Mudah-mudahan masyarakat sehat, dunia usaha menggeliat dan ekonomi bangkit,” pungkasnya. (na)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: