Pencari Kerja Membeludak Pascapandemi

Pencari Kerja Membeludak Pascapandemi

Radartasik, BANJAR – Sebanyak 238 siswa dan siswi lulusan SMP dan SMA/SMK se-Kota Banjar mengikuti tes rekrutmen calon pekerja lewat jalur Bursa Kerja Khusus (BKK). Kegiatan yang digelar di SMKN 2 Banjar itu bekerjasama salah satu yayasan penyalur tenaga kerja.

BKK SMKN 2 Musripah mengatakan kegiatan rutin itu menyalurkan calon tenaga kerja mulai dari usia 18 sampai 30 tahun ke empat perusahaan besar berdasarkan perolehan nilai passing grade dari tes rekrutmen. Nilai tertinggi nantinya akan direkrut perusahaan.

“Setiap tahun kami menyalurkan banyak tenaga kerja dari para pelajar yang siap kerja,” ujarnya, Senin (23/5/2022).

Epong Sofiah, perwakilan dari yayasan penyalur tenaga kerja mengatakan, rekrutmen bagi calon tenaga kerja selalu digelar di beberapa SMK. Namun SMKN 2 Banjar rutin setiap tahunnya.

“Bagi pencaker (pencari kerja) biasanya menempuh persyaratan administrasi dan ada beberapa perusahaan yang kadang meminta persyaratan tinggi badan dan yang lainnya,” katanya.

Dia menyebut dengan rekrutmen, banyak tenaga kerja yang terserap di beberapa perusahaan, sehingga mengurangi angka pengangguran di Kota Banjar.

“Jika nilainya masuk ke passing grade yang telah ditentukan, maka perusahaan akan merekrutnya,” kata dia.

Rekrutmen tenaga kerja mulai banyak dibuka perusahaan-perusahaan usai pandemi Covid-19 melandai. Sebelumnya, ada beberapa perusahaan yang menghentikan rekrutmen tenaga kerja dikarenakan situasi pandemi. (cep)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: