Waspada DBD! 252 Orang Terjangkit, Tujuh Meninggal Dunia

Rabu 09-06-2021,19:12 WIB
Reporter : ocean

KLIKCIAMIS, TASIK — Kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kota Tasikmalaya sedang meroket grafiknya. Data dinas kesehatan setempat, dalam kurun waktu enam bulan, tercatat 252 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Uus Supangat mengakui kasus DBD mulai ada kenaikan saat memasuki minggu pertama bulan Juni 2021.

”Ini perlu kewaspadaan semua. Kasusnya cukup memprihatinkan juga walaupun tidak seperti tahun lalu. Tapi, angka kasus DBD ini sudah di angka 252 kasus sampai hari ini,” katanya kepada radartasik.com, Selasa (08/06/2021) malam.

”Dan ada kematian juga tujuh kasus. Walaupun tak seperti tahun lalu. Mudah-mudahan angka kematian karena DBD ini bisa kita tahan,” sambungnya.

Saat ini pihaknya terus berupaya menyosialisasikan terhadap masyarakat mengenai pentingnya PSN (pemberantasan sarang nyamuk).

”Nah ini tak henti-hentinya, seyogianya apa yang sudah bisa kita lakukan di tahun lalu kalau kita mau bersama-sama, ternyata kita bisa menurunkan kasus DBD secara drastis,” tambahnya.

Dia berharap bisa segera melakukan langkah yang sama secepatnya seperti tahun lalu untuk menurunkan angka kejadian DBD. Karena sangat sederhana kalau mau disiplin.

Menurut dia, pemberantasan sarang nyamuk secara serius itu bisa dilakukan dengan mandiri oleh masyarakat. (rezza rizaldi / radartasik.com)

Tags :
Kategori :

Terkait