MANCHESTER — Manchester United merasakan cukup dalam dampak pandemi Covid-19. Karena itu, MU berupaya menjaga kas agar keuangan klub tetap stabil. Salah satu caranya, Setan Merah berniat untuk melepas kiper David De Gea.
Diberitakan Marca pada Senin (05/04/2021), MU mulai keberatan membayar gaji dari De Gea yang mencapai 411.000 Euro per pekan. Manajemen menganggap bayaran itu terlalu besar dibanding pengaruh dari sang kiper.
Setan Merah tengah menyiapkan Dean Henderson untuk dijadikan suksesor dari David De Gea. Penjaga gawang binaan MU itu penampilannya semakin membaik dan siap menjadi pilihan utama di Old Trafford.
Paris Saint Germain menjadi satu-satunya kandidat yang tertarik dan mampu membayar gaji dari De Gea. Jika nantinya bergabung dengan PSG, De Gea akan bersaing dengan Keylor Navas untuk menjadi kiper utama.
De Gea sudah membela MU hampir selama 10 musim sejak didatangkan dari Atletico Madrid pada tahun 2011. Sudah lebih dari 400 kali, kiper asal Spanyol itu bermain untuk Setan Merah. (vyt/fin)