Pioli Mengaku Terkenal di Arab Saudi: Mereka Memanggil Saya Bioli, Bicara Soal AC Milan dan Scudetto

Senin 06-01-2025,15:08 WIB
Editor : Ahmad Faisal

Ia menjelaskan pendekatannya melatih Al-Nassr dan juga memberikan pujian kepada Cristiano Ronaldo, yang menurutnya adalah sosok perfeksionis dan pemimpin sejati dalam tim.

“Awalnya saya tidak memaksakan terlalu banyak perubahan, tetapi perlahan kami membawa pemain ke intensitas yang kami inginkan,” terangnya.

“Cristiano Ronaldo? Jika saya tiba setengah jam lebih awal untuk latihan, dia sudah datang 25 menit lebih awal. Dia selalu menjadi yang pertama naik bus. Ronaldo adalah seorang perfeksionis yang menuntut banyak dari dirinya sendiri dan orang lain. Dia membantu, memberi saran, dan menjadi panutan bagi tim,” tutur Pioli.

Terkadang, Pioli bahkan membiarkan Ronaldo berbicara langsung kepada para pemain. 

“Saya tidak bisa memperlakukannya seperti pemain lain. Dia cerdas dan menghormati perannya, tetapi dia juga memahami bagaimana berinteraksi dengan tim,” pungkasnya.

Kategori :