RADARTASIK.COM— Dahsyat. Persib tak terkalahkan dalam 11 kali musim ini.
Korban terakhir Persib musim ini adalah Borneo FC, yang saat itu memucaki klasemen sementara Liga 1 2024/2025.
Persib kalahkan Borneo FC 1-0 melalui gol Ciro Alves. Mantan striker timnas Brasil ini mencetak gol pada menit ke-36 memanfaatkan kemelut di kotak penalti Borneo FC.
Gol Ciro Alves disambut suka cita oleh para pemain Persib dan Bobotoh yang hadir di Stadion Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat, 22 November 2024.
BACA JUGA: Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta 2025, Konser Perayaan ke-10 Tahun Debut
Kunci kemenangan Persib dibeberkan pelatih Persib Bojan Hodak.
Menurut Bojan Hodak, Persib kalahkan Borneo FC karena mampu menunjukkan determinasi dan fokus di sepanjang pertandingan.
Bojan Hodak senang dengan kemenangan Persib dari Borneo FC, terlebih timnya sempat kesulitan membobol gawang Borneo FC.
"Pertandingan penting, kemenangan penting, dan hal baiknya adalah kami menang,” ujar Bojan Hodak seperti dikutip usai laga.
Di babak pertama, Borneo FC terus menekan Persib. Hal itu membuat Persib tidak bisa mengembangkan permainan.
“Kami sedikit sulit untuk bisa keluar dari tekanan," kata Hodak usai pertandingan.
Memasuki babak kedua, Persib memperbaiki kondisi. Dilakukan perubahan taktik.