Daftar Film Dibintangi Ari Irham yang Meraih 1 Juta Penonton, Terbaru Santet Segoro Pitu

Jumat 22-11-2024,08:00 WIB
Reporter : Dela Fitriani
Editor : Andriansyah

Cerita berfokus pada Dita, seorang perempuan yang mengalami depresi berat setelah kehilangan kekasihnya dalam kecelakaan tragis.

BACA JUGA:Janji Mantan Striker Timnas Brasil untuk Persib vs Borneo FC Membuat Bobotoh Langsung Tersenyum Bangga

Hidupnya berubah ketika dia mendapatkan sebuah kacamata ajaib yang memungkinkan dirinya untuk melihat dan berbicara kembali dengan kekasihnya yang telah tiada.

Namun, teknologi ini justru memperumit proses Dita untuk melanjutkan hidup.  

Selain Ari Irham, film ini juga dibintangi oleh Prilly Latuconsina, Bryan Domani, Refal Hadi, dan Lutesha, menjadikannya tontonan yang menguras emosi sekaligus berkesan.  

3. Mencuri Raden Saleh (2022)

Mencuri Raden Saleh adalah film bergenre aksi kriminal produksi Visinema Pictures yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko.

BACA JUGA:Hore! FIFA Sebut Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Arab Saudi, Ini Syaratnya

Film ini mencetak rekor 1 juta penonton hanya dalam 9 hari penayangan dan menutup layar bioskop dengan total 2,3 juta penonton.  

Film ini mengisahkan aksi nekat enam anak muda untuk mencuri lukisan bersejarah Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh dari istana presiden.

Dalam perjalanan mereka, berbagai rintangan menghadang, seperti menghadapi penipu, dikejar polisi, hingga mendekam di penjara.  

Ari Irham berperan bersama deretan aktor terkenal seperti Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Rachel Amanda, dan Aghniny Haque.

BACA JUGA:Penampakkan Skutik Mewah, Suzuki Burgman 400 2025, Begini Spek dan Fiturnya!

Kini, Mencuri Raden Saleh dapat dinikmati kembali di Netflix untuk Anda yang belum sempat menyaksikannya di bioskop.  

Kesuksesan Ari Irham tidak berhenti di sini. Aktor ini telah mempersiapkan dua proyek baru untuk tahun 2025, yaitu Bertaut Rindu dan Terlalu Tampan University.

Kategori :