Menurut dia, PLN berkomitmen mendukung penuh upaya Pemerintah dalam mencapai Net Zero Emissions alian NZE tahun 2060.
Inisiatif ini menjadi bagian dari strategi percepatan untuk mengatasi polusi udara dan mengurangi ketergantungan pada energi fosil.
Adi menambahkan bahwa untuk mendorong pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, diperlukan kolaborasi yang kuat antara berbagai pihak, termasuk Pemerintah, BUMN, dan sektor swasta.
BACA JUGA: Peluang Menjanjikan Jadi Agen BRILink di Lubuklinggau
Dia mengatakan PLN berperan sebagai pendorong utama. Ke depan berharap pelaku usaha dan pihak swasta yang mengambil peran lebih besar dalam pengoperasian stasiun pengisian daya listrik.
”Kami siap mendukung para pengusaha yang bergerak di sektor ini,” jelas Adi dalam keterangan tertulisnya.
Agung Murdifi selaku General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat menjelaskan One Stop EV Charging Station di Surapati memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat dalam mengisi daya kendaraan listrik.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat Agung Murdifi menjelaskan beroperasinya One Stop EV Charging Station di Surapati memberikan akses yang lebih mudah dan nyaman untuk mengisi daya baterai kendaraan bagi masyarakat.
Dengan masifnya pertumbuhan infrastruktur, PLN berharap masyarakat di Jawa Barat semakin yakin untuk beralih dan dapat merasakan secara langsung mudahnya menggunakan kendaraan listrik.
PLN melalui One Stop EV Charging Station menyediakan 5 unit EV Charger, termasuk Ultra Fast Charging dan Medium Charging, serta 1 unit SPBKLU dengan kapasitas penukaran 5 baterai, ditambah 6 titik stop kontak di SPKLU R2.
Dengan penambahan fasilitas di Surapati, Bandung, Agung menyampaikan bahwa kini ada total 183 titik lokasi SPKLU dengan 267 EV Charger dan 57 unit SPBKLU yang tersebar di 26 kota/kabupaten di Jawa Barat.
Saat ini SPKLU tersebar di berbagai kawasan strategis seperti rest area, kantor PLN, pusat perbelanjaan, fasilitas umum dan lainnya.
Melalui aplikasi PLN Mobile, PLN juga telah menyediakan fitur pencarian lokasi EV Charging Station yang mempermudah masyarakat untuk menemukan SPKLU terdekat, memantau status pengisian daya, hingga melakukan pembayaran secara cepat dalam satu aplikasi.
Fitur ini adalah komitmen PLN untuk meningkatkan pengalaman pengguna, sehingga masyarakat semakin yakin beralih ke kendaraan listrik yang ramah lingkungan.
Ai Saadiyah Dwidaningsih selaku Kepala Dinas ESDM Provinsi Jawa Barat menjelaskan kolaborasi antara PLN dan Pemprov Jabar telah terjalin erat dan berjalan dengan sangat baik.