Mengungkap Kekayaan Pasangan Calon Peserta Pilkada Kota Tasikmalaya

Jumat 27-09-2024,16:00 WIB
Reporter : Rangga jatnika
Editor : Rezza Rizaldi

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Selain figur yang kuat, modal finansial menjadi faktor penting dalam kontestasi politik, termasuk di Pilkada Kota Tasikmalaya. 

Sepuluh kandidat dengan latar belakang dan kekayaan yang bervariasi bersaing memperebutkan kursi pimpinan daerah.

Setiap pasangan calon wajib melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai salah satu syarat pendaftaran. 

Meski demikian, saat dimintai data oleh Radar Tasikmalaya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tasikmalaya enggan mengungkapkan rincian kekayaan para kandidat.

BACA JUGA:Match Day 2 ! Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia VS Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Komisioner KPU Divisi Teknis, Aliferi, menjelaskan bahwa data tersebut bersifat privat, namun pihaknya akan berkoordinasi dengan pimpinan lain terkait kemungkinan publikasi. 

"Saya harus berbicara dengan pimpinan untuk menentukan apakah data ini bersifat pribadi atau dapat dipublikasikan," ujarnya, Rabu 25 September 2024.

Meskipun begitu, KPK memberikan akses publik terhadap LHKPN, termasuk bagi kandidat Pilkada. Berikut adalah kekayaan para calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tasikmalaya:

1. Nurhayati (calon nomor urut 1) memiliki kekayaan Rp 60,1 miliar. Kekayaan ini mencakup tanah, kendaraan, harta bergerak, serta kas dengan total aset Rp 84,4 miliar dikurangi utang Rp 24,3 miliar. 

BACA JUGA:Jaehyun NCT Umumkan Wamil, Pihak SM Meminta Penggemar Mematuhi Himbauan

Nurhayati, politisi PPP, saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI dan memiliki latar belakang di bidang pertambangan.

Muslim MSI, pendampingnya, memiliki kekayaan Rp 7,7 miliar. Muslim merupakan politisi PDI Perjuangan yang sudah menjadi anggota DPRD Kota Tasikmalaya sejak tahun 2009. 

Pada Pileg 2024 kemarin pria yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tasikmalaya itu kembali terpilih. Namun dia harus mundur ketika ikut maju di kontestasi Pilkada.

2. Ivan Dicksan Hasannudin (calon nomor urut 2), mantan Sekda Pemkot Tasikmalaya, tercatat memiliki harta Rp 2,6 miliar. 

BACA JUGA:Jajaran Artis Indonesia yang Masuk Nominasi Festival Film Bandung ke-37

Kategori :