TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Jelang memasuki hari kedua pendaftaran pasangan Pilkada Kota Tasikmalaya di KPU, DPP PKB memberikan SK B1 KWK kepada pasangan Yanto Oce dan KH Aminudin Bustomi.
Selasa 27 Agustus 2024 malam, video berdurasi 0,32 detik bahwa Yanto Oce telah menerima SK tersebut viral di berbagai grup media sosial warga Kota Tasikmalaya.
Dalam video itu Yanto Oce mengucapkan terima kasih atas kepercayaan DPP PKB yang telah memberikan SK pencalonan kepada dirinya untuk maju berpasangan dengan KH Aminudin Bustomi.
Dalam video penyerahan SK tersebut, Yanto Oce didampingi Ketua Desk Pilkada PKB Jawa Barat, Muhammad Dawam di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat.
BACA JUGA:Gen Z Kota Tasikmalaya Pentas Darurat di Tugu Asmaul Husna, Bawa Pesan Soal ini
Dalam SK tersebut Yanto Oce resmi menjadi Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) dan KH Aminudin Bustomi menjadi Bakal Calon Wakil Wali Kota (Bacawawalkot) dari PKB untuk maju di Pilkada.
"Terima kasih kepada seluruh pengurus DPP PKB, Mas Dawam yang mewakili DPW PKB Jawa Barat," ujar Yanto Oce dalam video tersebut.
"Saya mengucapkan banyak terima kasih atas pemberian SK ini yang sudah diberikan kepada kami, Yanto Oce dan Kyai Aminudin," sambungnya.
Yanto Oce yang memiliki nama lengkap Yanyo Aprianto Oce ini berharap dengan diterima SK tersebut membawa berkah untuk Kota Tasikmalaya.
BACA JUGA:Mortir Diduga Peninggalan Belanda Ditemukan Warga di Kolam Ikan Pancatengah Kabupaten Tasikmalaya
Mudah-mudahan ini berkah bagi kami dan berkah bagi warga Kota Tasikmalaya. Terima kasih," singkatnya.
Sementara itu Ketua Desk Pilkada PKB Jawa Barat, Muhammad Dawam mengucapkan selamat berjuang kepada pasangan Yanyo Oce dan KH Aminudin Bustomi.
"Dari kami selamat berjuang untuk kebangkitan Kota Tasikmalaya," singkatnya yang dibalas Yanto Oce dengan ucapan "terima kasih, terima kasih, terima kasih bang," cetusnya.
Informasi yang radartasik.com himpun, rencananya pasangan Yanto Oce-KH Aminudin Bustomi ini akan melakukan pendaftaran ke KPU Kota Tasikmalaya pada hari Kamis 29 Agustus 2024.