BANGKALAN, RADARTASIK.COM - Madura United tumbang di kandang sendiri dari Persita Tangerang dengan skor 0-1. Laga ini berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu 24 Agustus 2024 sore.
Kekalahan ini membuat Madura United gagal mendapat 3 poin perdana di tiga laga awal musim ini.
Sebaliknya, hasil 0-1 menjadi kemenangan kedua bagi Persita Tangerang dari tiga laga yang sudah dijalani.
Pendekar Cisadane berhasil mempermalukan tim tuan rumah melalui gol yang dicetak Marios Ogkmpoe pada menit 71.
BACA JUGA:Pembentukan Satgas Protokol Kesehatan di SD Kota Tasikmalaya, Menjaga Era Pasca-Pandemi
Persita berhasil melanjutkan tren positif dengan mencatatkan cleansheet di tiga laga awal.
Pada pekan perdana, tim berhasil mengalahkan PSIS Semarang 0-1 dan menahan imbang Persija Jakarta 0-0.
Berikut ini cuplikan singkat Madura United vs Persita pada laga pekan ketiga Liga 1 2024-2025.
Pada babak pertama, tim tamu mampu menciptakan peluang berbahaya melalui Barbosa.
BACA JUGA:Belasan Produk UMKM Kota Banjar Kini Hadir di Toko Modern, Siap Bersaing dengan Produk Lain
Dia melakukan solo run menusuk ke lini pertahanan lawan. Setelah sampai di area kotak penalti, Barbosa melakukan tembakan keras ke sisi kiri gawang.
Namun sayangnya, sepakan kaki kanannya itu berhasil ditepis kiper Madura Dida.
Jelang babak pertama berakhir, Iran Junior terpaksa keluar dari lapangan setelah mendapat ganjaran kartu merah dari wasit.
Iran Junior tak bisa melanjutkan pertandingan lantaran melakukan pelanggaran berbahaya kepada pemain Persita.
BACA JUGA:Polres Tasikmalaya Kota Gencarkan Latihan Pengendalian Massa Jelang Pilkada 2024