RADARTASIK.COM - Ciamis, sebuah kota yang dikenal dengan nuansa ungunya, memiliki potensi wisata yang sangat menarik.
Salah satunya adalah desa wisata yang menonjolkan daya tarik masing-masing berpadu dengan unsur budaya Sunda. Nah, inilah beberapa desa wisata ciamis terbaik.
1. Desa Wisata Kawali
Desa Wisata Kawali memiliki kaitan erat dengan Kerajaan Galuh, Kawali pernah menjadi lokasi strategis pemerintahan pada abad ke-14 dan melahirkan raja-raja besar.
BACA JUGA:Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya: Nurhayati dan Muslim Semakin Lengket, 100 Persen Yakin Dapat SK?
Salah satu destinasi unggulan di Kawali adalah Astana Gede Kawali, yang menyimpan berbagai peninggalan bersejarah.
Diantaranya seperti 6 prasasti dengan tulisan Sunda kuno, cetakan telapak tangan dan kaki Prabu Niskala Wastukencana, serta batu tempat disemayamkannya abu jasad Putri Diah Pitaloka.
2. Desa Wisata Jalatrang
Desa Wisata Jalatrang terletak di Kecamatan Cipaku, berjarak sekitar 14,7 km dari pusat kota. Desa ini menawarkan berbagai destinasi menarik, salah satunya adalah Kampung Bungur.
BACA JUGA:DPC PKB Kabupaten Ciamis Laporkan Lukman Edy ke Polisi Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik
Di Kampung Bungur, wisatawan dapat menikmati agrowisata dengan belajar bertani dan beternak.
Pengelola juga menyajikan berbagai makanan serba ungu, seperti kudapan, nasi, dan minuman. Selain itu, wisatawan akan disambut dengan tarian Oray-Orayan yang dibawakan oleh penduduk setempat.
3. Desa Wisata Banjaranyar
Desa Wisata Banjaranyar berada di selatan Ciamis dan dikenal sebagai Kampung Madu karena hampir setiap rumah di desa ini membudidayakan lebah penghasil madu.