RADARTASIK.COM - Walter Baseggio, mantan pemain nasional Belgia, menyarankan Saelemaekers untuk bertahan di Bologna dan mengatakan, “Di AC Milan, dia tidak boleh melakukan kesalahan.”
Dalam wawancara dengan MilanNews, Walter Baseggio membahas kiprah Saelemaekers di Bologna yang berhasil lolos ke Liga Champions musim depan.
Baseggio mengakui bahwa Saelemaekers memiliki mentalitas yang baik meskipun sering dikritik saat bermain untuk AC Milan dan saat ini tampil sangat baik bersama Bologna.
Ia menyarankan agar Saelemaekers tetap di Bologna untuk kebaikan kariernya karena ia akan memiliki peran lebih penting di Liga Champions.
Jika kembali ke Milan, Baseggio memastikan Saelemaekers akan menghadapi persaingan ketat di posisinya dan tidak bisa membuat kesalahan seperti di Bologna.
"Dia dikritik tetapi dia memiliki mentalitas yang baik. Di Bologna, dia bermain dengan sangat baik dan saya pikir dia harus tetap di sana demi kariernya,” kata Baseggio.
“Dia akan bermain di Liga Champions dengan peran yang lebih penting, pasti akan sangat memotivasi,” lanjutnya.
“Jika dia kembali ke Milan, dia akan selalu memiliki 2-3 pemain di posisi yang sama. Di Milan, berbeda dengan di Bologna, dia tidak bisa membuat kesalahan," jelasnya.
BACA JUGA:Tablet Android Pertama POCO Meluncur, Berikut Harga dan Spesifikasinya
Baseggio kemudian merekomendasikan tim di Italia untuk merekrut penjaga gawang Leuven, Tobe Leysen, yang berusia 22 tahun dan sedang diincar oleh Inter Milan.
Dia menyebut Leysen sebagai pemain yang sangat menarik. Namun, Baseggio melihat masih banyak pemain bagus di Belgia yang belum siap untuk pindah ke Italia.
"Saya sangat menyukai penjaga gawang Leuven, Tobe Leysen. Dia berusia 22 tahun, saya tahu dia sedang diikuti oleh klub-klub Italia termasuk Inter,” tuturnya.
“Dia sangat menarik. Untuk yang lainnya, di Belgia ada pemain-pemain yang bagus tetapi belum siap untuk pindah ke Italia," pungkasnya.