RADARTASIK.COM - Gol perpisahan Romelu Lukaku membuka mimpi AS Roma ke Liga Champions musim depan setelah menaklukkan Genoa di Olimpico.
AS Roma memastikan posisi keenam di Serie A berkat kemenangan 2-1 atas Genoa, meskipun bermain dengan 10 pemain setelah Leandro Paredes diusir dari lapangan.
Secara matematis, Lazio yang bermain imbang 1-1 melawan Inter Milan bisa menyamai perolehan poin AS Roma di posisi keenam.
Namun, jika dalam pertandingan terakhir AS Roma kalah dan Lazio menang, mereka tak akan bisa menggusur posisi anak asuh De Rossi karena kalah head to head, perhitungan pertama untuk menentukan klasemen di Serie A.
BACA JUGA:3 Skenario Masa Depan Inter Milan Jika Diambil Alih Oaktree
Romelu Lukaku yang mencetak gol kemenangan AS Roma kemudian mendapat kartu kuning karena melepas kausnya saat melakukan selebrasi dan dipastikan absen di pertandingan terakhir melawan Empoli, bersama Paredes.
Laga melawan Genoa menjadi laga perpisahan bagi Lukaku mengingat sulitnya peluang AS Roma mempertahankannya musim depan di Olimpico.
Usai pertandingan, Daniele De Rossi menyatakan akan melakukan yang terbaik untuk memperkuat tim, termasuk mempertahankan Lukaku.
Namun, keputusan akhir harus dibuat bersama Presiden dan direktur klub, dengan mempertimbangkan anggaran dan parameter yang berlaku.
BACA JUGA:Mengapa Oaktree Menolak Skema Pembayaran Utang Steven Zhang? Ini Penjelasannya
"Saya akan melakukan segala yang saya bisa untuk membuat tim ini lebih baik, namun setiap tahun seorang pelatih duduk bersama Presiden dan direktur untuk mendiskusikan cara meningkatkannya," kata De Rossi kepada DAZN yang dikutip dari Football Italia.
"Ada anggaran dan parameter yang harus dihormati, seperti yang dilakukan semua klub saat ini, tapi kami belum membicarakan apa yang akan kami lakukan," pungkasnya.
Sementara itu, untuk mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan, AS Roma hanya bisa berharap Atalanta memenangkan Final Liga Europa melawan Bayer Leverkusen dan finis di urutan kelima Serie A.
Jika Atalanta finis ketiga atau keempat di Serie A, Roma tidak akan mendapatkan slot tambahan ke Liga Champions, karena aturan UEFA hanya memberikan tambahan satu slot untuk negara yang memiliki jatah lima tim di Champions League.
Nasib AS Roma kemungkinan baru akan diketahui setelah Atalanta memainkan pertandingan terakhirnya melawan Fiorentina pada 2 Juni mendatang.