Meski Sudah Lolos Championship Series, Kapten Tim Persib Dedi Ingin Timnya Raih Tiga Poin di Dua Laga Sisa

Senin 22-04-2024,11:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Usep Saeffulloh

Usai melakoni laga pekan ke-32, skuad Maung Bandung langsung menjalani latihan sekaligus recovery di Stadion Persib, Minggu 21 April 2024 pagi.

Meskipun baru melakoni laga sehari yang lalu, Febri Hariyadi dan kawan-kawan langsung menggeber latihan untuk persiapan menghadapi Borneo FC.

Waktu singkat itu dimanfaatkan Persib agar bisa meneruskan tren kemenangan. Apalagi, tim tak terkalahkan di 6 laga terakhir.

Meskipun sudah punya tiket championship series, Bojan Hodak tetap memasang target menang demi meningkatkan kepercayaan diri pemain.

BACA JUGA: Pilkada 2024 Kota Banjar, Sulyanati Incar Kursi B2 dari PDI Perjuangan, ini Sosok Figurnya

Adapun, laga Persib melawan Borneo FC menarik untuk disaksikan. Apalagi, kedua tim sama-sama sudah dipastikan lolos ke babak championship series.

Saat ini, Borneo FC berada di posisi puncak klasemen dengan perolehan 70 poin dan unggul 11 angka dari Persib yang berada di peringkat kedua.

Kategori :