Waspada, Motivasi Pemain Persikabo 1973 Berlipat saat Bertemu Persib, Ryan Kurnia Ingat Pengalamannya Dulu

Kamis 14-03-2024,09:10 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Motivasi Pemain Persikabo 1973 Berlipat saat Bertemu Persib, Ryan Kurnia Ingat Pengalamannya Dulu

BALI, RADARTASIK.COM — Laga Derby Jabar antara Persib melawan Persikabo akan menarik untuk ditonton.

Karena setiap kali bertemu antara Persib vs Persikabo 1973 akan menyuguhkan laga yang sengit.

Terutama di laga pekan ke-29 nanti Persib ingin mempertahankan posisi di 2 besar klasemen Liga 1 2023/2024 agar aman masuk ke Championship Series.

BACA JUGA: Disingkirkan Atletico Madrid Lewat Drama Penalti, Simone Inzaghi: Inter Milan Tak Terbiasa Kalah

BACA JUGA: Identitas Mayat Perempuan yang Mengambang di Muara Sungai Ciwulan Tasikmalaya Masih Misteri

Salah satu mantan pemain Persikabo 1973 yang kini membela Persib Bandung Ryan Kurnia mengingatkan para pemain Persib agar berhati-hati dengan motivasi pemain Persikabo 1973 berlipat saat bertemu Persib. 

“Kami harus waspadai karena melawan Persib motivasi mereka suka berlipat. Itu juga yang saya rasakan dulu," kata Ryan Kurnia dilansir dari laman Persib.

Persib akan menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Jumat, 15 Maret 2024.

Meski sebelumnya menjadi bagian dari Persikabo 1973, Ryan Kurnia bertekad tampil maksimal melawan mantan klubnya.

BACA JUGA: Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Lolos ke Perempat Final, Inter Milan Disingkirkan Atletico

BACA JUGA: DOA RAMADHAN Hari ke-4: Salah Satunya Dianugerahi Manisnya Dzikir, Simak Makna dan Kandungannya di Sini

Ryan Kurnia tetap menganggap Persikabo sebagai tim yang berbahaya bagi Persib meskipun saat ini berada di zona degradasi.

Saat ini posisi Persikabo 1973 di klasemen Liga 1 2023/2024 berada di posisi ke-18 atau buncit dengan 17 poin.

Sedangkan posisi Persib di klasemen Liga 1 2023/2024 hingga pekan ke-28 yaitu di posisi ke-2 dengan 51 poin. 

Kategori :