Unik, TPS 18 Pemilu 2024 di Kota Banjar dari KPPS hingga Pemilihnya Perempuan Semua
BANJAR, RADARTASIK.COM - Seluruh masyarakat Indonesia hari ini, Rabu 14 Februari 2024, melakukan pemungutan suara Pemilu di TPS masing-masing tak terkecuali di Kota Banjar.
Namun apa jadinya jika di TPS petugas KPPS-nya wanita semua, mulai dari ketua hingga anggota semuanya perempuan?
Ternyata tidak hanya petugas KPPS-nya saja dari kalangan wanita, tapi pemilihnya juga semuanya perempuan tidak ada laki-laki satu pun.
Hal itu semua terdapat di TPS 18 RT 29 RW 14 lingkungan Siluman Baru Kelurahan Purwaharja Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar.
"Iya betul mulai dari anggota KPPS hingga pemilihnya, semuanya perempuan," ujar Ketua PPS Kelurahan Purwaharja Adang Sapei.
Dia menjelaskan, semua perempuan sesuai alamat domisili mulai dari KPPS dan pemilihnya dari ibu-ibu persit alias istri anggota Yonif Raider 323 Buaya Putih.
Sehingga semua hak pilihnya perempuan semua tidak ada laki-laki, karena suaminya merupakan anggota TNI Yonif Raider 323 Buaya Putih.
BACA JUGA:Tim Penakluk Persib Merangkak ke Papan Atas, Waspada Tim 4 Besar Liga 1 Posisinya Terancam
"TPS 18 ini merupakan TPS unik, karena semuanya perempuan. Mulai dari KPPS-nya sampai pemilihnya," jelasnya.
Diakuinya, di TPS 19 juga sama hanya saja dicampur dengan masyarakat umum sehingga hanya TPS 18 saja yang merupakan TPS unik.
Meski semuanya perempuan, saat membangun TPS sempat terkendala dari segi peralatan namun akhirnya bisa berdiri juga TPS untuk melakukan proses pemungutan suara.