“Tentunya, ini lebih baik karena semua pemain sehat dan dalam kondisi yang bagus," ujar Ezra Walian.
BACA JUGA: Corning Gorila Armor pada Samsung Galaxy S24 Jernih Tak Tertandingi, Begini Penjelasannya..
Bermain 45 menit Ezra Walian bermain bagus di lini tengah Persib bersama Dedi Kusnandar.
Dia memiliki teknik penguasaan bola dan umping jauh yang bagus.
Bahkan, pemain naturalisasi timnas Indonesia ini membantu mengantarkan bola dari lini belakang ke depan.
Soal transformasi Ezra Walian di Persib menjadi gelandang bukan pertama kali dijalaninya.
Karena, Ezra Walian juga pernah menjadi gelandang Persib di laga Persib lawan Persis Solo, RANS Nusantara FC, Persija Jakarta dan Persik Kediri.
"Coach (Bojan Hodak) banyak berbicara dengan saya dan dia suka saya bermain di posisi gelandang,” ujar pemain kelahiran Belanda ini.
“Ya, saya bisa bermain di sana dan saya juga senang (bermain sebagai gelandang)," kata Ezra Walian.
Ezra Walian juga saat ini menjadi super sub bagi Persib Bandung, karena gol dan assistnya kerap datang saat dia dimainkan sebagai pemain pengganti.
Salah satu gol fenomenal Ezra Walian yaitu saat Persib menyamakan kedudukan 2-2 saat melawan Dewa United di putaran pertama Liga 1 2023/2024.
Baru saja masuk ke lapangan di babak kedua, Ezra Walian mampu mencetak gol melalui tendangan bebas dari jarak jauh.
Dengan golnya itu, Persib bisa menyamakan kedudukan dan terhindar dari kekalahan.