Rekomendasi Perguruan Tinggi Negeri di Kota Bandung yang Telah Terakreditasi A, Calon Mahasiswa Baru Simak!

Kamis 18-01-2024,19:30 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

Rekomendasi Perguruan Tinggi Negeri di Kota Bandung yang Telah Terakreditasi A, Calon Mahasiswa Baru Simak!

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Teruntuk calon mahasiswa baru, mari simak rekomendasi perguruan tinggi negeri (PTN) di Bandung yang telah terakreditasi A.

Perguruan tinggi negeri yang ada di Kota Bandung bisa menjadi pilihan pada saat kamu mendaftar salah satu jalur di Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).

Perguruan tinggi negeri di Kota Bandung yang telah terakreditasi A bisa menjadi pilihan pertama maupun kedua pada saat kamu mendaftar Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi, Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ataupun Jalur Mandiri.

Rekomendasi perguruan tinggi negeri di Kota Bandung yang telah terakreditasi A menawarkan program studi (Prodi) yang cukup beragam, mulai dari sains dan teknologi, sosial dan humaniora.

BACA JUGA:Ini Mobil Honda Paling Laris 2023, Model SUV Meroket di Tengah Masifnya Mobil Listrik

Selain itu, perguruan tinggi negeri yang terdapat di Kota Bandung juga ada yang berbasis keagamaan Islam sehingga PTN tersebut sangat cocok bagi calon mahasiswa baru yang ingin mendalami ilmu agama.

Untuk diketahui, perguruan tinggi negeri atau PTN merupakan perguruan tinggi yang dikelola oleh pemerintah tepatnya berada di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek).

Ada juga, Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang merupakan perguruan tinggi yang berada di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag).

Sementara itu, perguruan tinggi terakreditasi A merupakan lembaga pendidikan yang telah memiiki nilai akreditasi antara 361 hingga 400. Penilaian akreditasi dilakukan oleh BAN-PT.

BACA JUGA:Dua Narapidana Teroris Lapas Banjar dari Bekasi dan Tanggerang Kembali Hirup Udara Bebas

Bagi calon mahasiswa baru yang tertarik untuk melanjutkan ke perguruan tinggi negeri yang ada di Kota Bandung, simak rekomendasinya:

1. Institut Teknologi Bandung

2. Politeknik Negeri Bandung

3. UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Kategori :