Partner Marc Klok di Persib Absen Lawan Persik Kediri, Bojan Hodak Siapkan Strategi Taktis, Abdul Aziz Main?
BANDUNG, RADARTASIK.COM — Partner Marc Klok di Persib absen lawan Persik Kediri karena akumulasi kartu.
Dengan demikian, Marc Klok kemungkinan akan bermain dengan partner baru rasa lama.
Pelatih Persib Bojan Hodak bisa saja memainkan pemain dari bangku cadangan untuk menjadi partner Marc Klok di laga pekan ke-21 Liga 1 2023/2024 ini.
BACA JUGA: Spesifikasi Nokia Lumia Max 2023 Hp dengan Spek Gahar dan Prediksi Perilisan
Partner Marc Klok yang absen saat Persib menjamu Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung adalah Dedi Kusnandar atau Dado.
Persib akan menjamu Persik Kediri Minggu, 10 Desember 2023, pukul 19.00 WIB.
Dedi Kusnandar absen di laga Persib vs Persik Kediri karena mendapatkan akumulasi kartu kuning.
Partner Marc Klok, Dedi Kusnandar akan absen saat Persib lawan Persik Kediri, Minggu 10 Desember 2023. Foto: Persib--
Dedi Kusnandar mendapatkan 4 kartu kuning pada laga Persib melawan Persis Solo, Persikabo 1973, Dewa United, dan terakhir kontra PSM Makassar, pekan lalu.
BACA JUGA: Spesifikasi Samsung Galaxy X2 5G 2023 Kamera 108MP, Baterai 7000mAh! Harganya Murah
BACA JUGA: Harga dan Spesifikasi Nokia N73 5G 2023, Smartphone Tercanggih Saat Ini
Selain Dedi Kusnandar, kata pelatih Persib Bojan Hodak, semua pemain Persib siap tempur melawan Persik Kediri.
"Semua bagus kecuali Dedi terkena akumulasi kartu kuning. Jadi dia tidak bisa main di laga berikutnya," kata Bojan Hodak dilansir dari laman resmi Persib.