Sejak ditunjuk jadi caretaker, Uston Nawawi mengungkapkan dirinya menyediakan waktu khusus kepada para pemain untuk memulihkan mental usai menelan hasil buruk di beberapa laga.
Uston Nawawi menegaskan kepada pemain Persebaya untuk tidak mengejar kemenangan, tapi harus berjuang untuk meraih kemenangan.
Menurut legenda Persebaya itu, anak asuhnya harus bermain lepas dan totalitas agar mampu meraih kemenangan.
"Jadi kita berjuang dulu, perkara nanti menang atau kalah kita belum tahu semuanya," ujar Uston Nawawi.
BACA JUGA:RESMI, Miro Petric Jadi Amunisi Baru Persib Musim Ini, Rekrutan Baru Bojan Hodak dari Kroasia
Selain itu, Uston Nawawi mengaku senang terapi mental yang dilakukan pemain Persebaya berjalan dengan lancar.
Uston Nawawi menyebut pemain Persebaya mampu memahami dengan baik terapi mental yang diberikan jajaran tim pelatih.
Usai melakukan terapi mental, Uston Nawawi melihat pemain Persebaya jadi memiliki kebersamaan dan kekompakan.
Sekedar informasi, saat ini Persebaya Surabaya berada di peringkat ke-10 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 11 poin.