Siapa Pelatih Baru Persib Pengganti Luis Milla? Ini Penjelasan Bos Persib

Rabu 19-07-2023,07:40 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Siapa Pelatih Baru Persib Pengganti Luis Milla? Ini Penjelasan Bos Persib

BANDUNG, RADARTASIK.COM— Siapa pelatih baru Persib pengganti Luis Milla yang mundur terus menjadi pertanyaan Bobotoh.

Sampai saat ini banyak nama pelatih beken yang digadang-gadang akan menjadi pengganti Luis Milla.

Namun sementara waktu sambal menunggu pelatih baru Persib, untuk sementara skuad Persib dilatih Yaya Sunarya sebagai caretaker.

BACA JUGA: Mengerucut, 2 Calon Pelatih Baru Persib Pengganti Luis Milla, Progresnya Hari Ini Diwawancara Manajemen

BACA JUGA: Pertahanan Bayern Munchen Semakin Kokoh, Kim Min Jae Gabung dengan Mahar 50 Juta Euro Diikat 5 Tahun

Yaya Sunarya adalah pelatih fisik Persib yang telah memiliki lisensi pelatih A AFC.

Deputi CEO Persib, Teddy Tjahjono mengatakan bukan hal mudah mendapatkan pelatih kepala saat kompetisi Liga 1 2023/2024 sedang berjalan.

Namun demikian, kata Teddy Tjahjono, Persib perlu melakukan diskusi internal untuk menemukan pelatih baru.

“Keputusan yang diumumkan pada kami sangat mendadak. Namun, kami harus menghormati keputusan tersebut karena ini alasan pribadi. Kami sudah diskusikan di internal direksi dan komisaris, Pak Yaya (Yaya Sunarya) akan jadi caretaker sampai ada pelatih kepala baru,” kata Teddy Tjahjono di Graha Persib, Kota Bandung, Sabtu 15 Juli 2023 dilansir dari laman resmi Persib.

BACA JUGA: Asyik! Sepanjang 206 Kilometer Jalan Tol Getaci Bakal Banyak Orang Kaya Mendadak

BACA JUGA: Cihuy! Warga di 153 Desa Terdampak Jalan Tol Getaci Bakal Kaya Mendadak

Menurut Teddy Tjahjono, Persib akan menyelesaikan musim ini dengan sebaik mungkin. 

Bahkan, Persib sudah membidik beberapa nama pelatih baru saat ini.

“Kami di internal sudah cari calon pengganti kepala yang akan kita review beberapa kandidat yang ada,” ujarnya. 

Kategori :