Wow Pemain Argentina Dapat Kalung Kain dari Timor, Erick Thohir Sebut Tanda Persahabatan, Tapi Where is Messi?
JAKARTA, RADARTASIK.COM - Timnas Argentina telah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat 16 Juni 2023.
Argentina tiba di Indonesia setelah menempuh perjalanan selama tujuh jam, 35 menit dari Beijing, Tiongkok.
Kedatangan Timnas Argentina langsung disambut oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Erick Thohir mengalungkan kain Timor kepada pemain Argentina.
BACA JUGA:Sosok Mantan Kapolres Tasikmalaya Kota yang Promosi Bintang 3 di Mata Wali Kota
Erick Thohir mengatakan, kain Timor diberikan sebagai tanda simbol persahabatan Indonesia dan Argentina.
Selain itu, Erick menambahkan kain Timor sebagai simbol keramahan sekaligus memperkenalkan budaya asli Indonesia.
"Kalau dikalungi bunga sudah biasa kan. Kain dari Timor selain simbol persahabatan dan keramahtamahan yang menjadi ciri dari bangsa kita, juga untuk memperkenalkan budaya Indonesia," ujar Erick.
Pengalungan kain Timor spesial diberikan, apalagi Timnas Argentina baru pertama kali berkunjung ke Indonesia.
BACA JUGA:Nikmati Kuah Asam Pedas Mie Bakso Legend di Kota Tasik, Penggemarnya Sudah Ada Sejak Tahun 1990an
Erick Thohir menyebut, tim peraih juara dunia itu harus dihargai kedatangannya.
"Jadi harus kita hargai kedatangan timnas yang bertabur bintang dunia itu," kata Erick.
Perlu diketahui, tim peringkat pertama FIFA itu datang ke tanah air untuk menggelar laga FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin 19 Juni 2023.
Sederet bintang La Albiceleste nampak senang diberikan kain Timor itu.