Guru Ngaji di Tasikmalaya Ditemukan Meninggal, di Lokasi Ditemukan Darah

Senin 08-05-2023,23:00 WIB
Reporter : Rezza Rizaldi
Editor : Ruslan

Guru Ngaji di Tasikmalaya Ditemukan Meninggal, di Lokasi Ditemukan Darah

TASIK, RADARTASIK.COM – Warga Kelurahan Awipari Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, geger.

Mereka mendapati seorang guru ngaji salah satu pondok pesantren meninggal dunia di dalam rumahnya, Senin 8 Mei 2023.

Guru ngaji itu diketahui bernama Kiai Nanang Idris Bustomi (45).

BACA JUGA: Perusahaan Bus dari Tasik Punya Tarif Baru Nih, Berlaku Per Tanggal 2 Mei 2023 Cek Rute Mana Saja

BACA JUGA: 9 Keterangan Manusia Diawasi Malaikat, Nomor 8 Penjaga Kematian

Penemuan korban berawal dari kecurigaan seorang warga atas aroma tidak sedap dari arah rumah korban sekira pukul 16.00 WIB.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Cibeureum Kota AKP Nandang Rokhmana mengatakan korban ditemukan meninggal dunia di rumahnya. Rumah dalam keadaan terkunci.


Guru ngaji di Kota Tasikmalaya ditemukan meninggal, di lokasi ditemukan darah.--Istimewa--

”Awalnya ada laporan dari masyarakat khususnya dari tokoh masyarakat bahwa ada temuan diduga orang meninggal dunia dalam keadaan terkunci di dalam rumah,” ujar Nandang.

Kemudian, situasi rumah masih rapi tidak berantakan.

BACA JUGA: Detik-Detik Tangan Kiper Persib Patah saat Pemanasan, Kaget: Tiba-Tiba Terdengar Suara ’Krek’!

BACA JUGA: Gemuruh Tepuk Tangan untuk Bidan Senior dari Tasik Guncang Jakarta, Orasi Tolak RUU Kesehatan

Saat tiba di lokasi kejadian, petugas kepolisian dibantu BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya mendobrak pintu rumah milik korban tersebut.

”Kemudian kita sama tokoh masyarakat bersama tim identifikasi melakukan pendobrakan sehingga ditemukan yang bersangkutan dalam kondisi sudah meninggal dunia,” sambungnya. 

Dia menerangkan korban diperkirakan sudah meninggal dunia kurang lebih 3 hari. Pasalnya, tubuh korban sudah dalam keadaan membusuk dan mengeluarkan aroma tak sedap.

Kategori :