Mayat-mayat makhluk mengerikan Yakjuj dan Makjuj kemudian dibawa oleh burung-burung dibuang ke suatu tempat.
Bumi yang bau amis bekas sisa bagian tubuh Yakjuj dan Makjuj kemudian dibersihkan dengan turunnya hujan sangat lebat.
Dunia pun kembali tenang dan damai di bawah pimpinan Nabi Isa Al-Masih untuk beberapa lama.
Begitu Nabi Isa wafat dunia kembali kacau hingga datanglah tanda kiamat berikutnya.
Hingga akhirnya kiamat pun tiba memusnahkan jagat raya dan seisinya.
Keterangan mengenai Yakjuj dan Makjuj dijelasakan juga oleh Buya Yahya pimpinan Pesantren Al Bahjah Cirebon Jawa Barat.
Menurut Buya Yahya sebagaimana radartasik.com kutip dari Chanel Al Bahjah TV, Yakjuj dan Makjuj adalah makhluk Allah dari anak Adam yang beranak pinak sangat banyak. Akan muncul sebagai tanda kiamat.
Saat ini Yakjuj dan Makjuj ada di suatu tempat dan hanya Allah yang tahu. Setiap hari mereka kerjanya membongkar pintu, lalu setiap magrib pintu itu tertutup lagi.
“Mereka kalau sudah keluar akan sangat banyak dan mengerikan. Tapi nanti Allah yang matikan. Allah kirimkan ulat ke tengkuk mereka dan masuk ke kepala mereka dan mati mereka,” tutur Buya Yahya.
BACA JUGA:Presiden Minta Aturan Pupuk Bersubsidi Disesuaikan untuk Meningkatkan Penggunaan Pupuk Organik
Bangkai Yakjuj dan Makjuj akan dibawa burung-burung. Bumi yang bau akan dibersihkan Allah dengan diturunkannya hujan.
Yakjuj dan Makjuj kata Buya Yahya memang akan membuat kerusakan. Mereka sudah tidak berakhlak membuat semua kerusakan.
Buya Yahya juga mengingatkan tentang tanda hari kiamat. Ternyata tidak semua kita menemui. Tetapi harus mengimani karena sudah dijelaskan di dalam Al Qur’an.