Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru 2023, Jalan Mana yang Ditutup Simak di Sini

Sabtu 17-12-2022,08:30 WIB
Reporter : Rezza Rizaldi
Editor : Ruslan

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Pihak kepolisian sudah membuat sejumlah rencana pengamanan perayaan malam Tahun Baru 2023.

Bagaimana dengan rekayasa lalu lintas malam Tahun Baru 2023? Jalan mana yang ditutup pada malam Tahun Baru 2023?

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan melalui KBO Satlantas Polres Tasikmalaya Kota Iptu Soni Alamsyah menyampaikan rencana rekayasa lalu lintas malam pergantian tahun ini di pusat Kota Tasikmalaya.

”Jadi terkait persiapan Nataru (Natal dan Malam Tahun Baru, Red) kita sudah menentukan personel khususnya dari lintas untuk pergelaran pasukan di lapangan,” paparnya, Jumat 16 Desember 2022.

BACA JUGA: Maaf, Saat Malam Tahun Baru Jalan HZ Mustofa dari Masjid Agung Hingga Simpang Nagarawangi Ditutup

”Karena nanti ada beberapa pos yang akan kami buat berdasarkan hasil koordinasi dengan Bagops. Yaitu pos terpadu di Leter U Gentong dan Taman Kota,” sambungnya.

Kemudian, terang dia, pos gatur akan dibuat mulai dari batas Kabupaten-Kadipaten sampai dengan wilayah perkotaan. 

”Kurang lebih ada 43 pos gatur serta ada posyan (Pos Pelayanan). Ada 2 posyan yaitu di stasiun kereta api dan terminal tipe A,” terangnya.

Perempatan Jalan HZ depan Masjid Agung akan ditutup saat malam Tahun Baru 2023.

BACA JUGA: Rayakan Tahun Baru di Horison Tasikmalaya, Ada Gala Dinner Arabian Night Season 2 Pasti Seru

Intinya semua persiapan pengaman ini untuk memperlancar jalur ataupun menjaga kenyamanan masyarakat baik yang mau mudik atau balik terkait kegiatan masyarakat saat libur Nataru.

”Kita fokuskan pengamanan juga saat natal di gereja. Nanti dari setiap Polsek dan fungsi di Polres dilibatkan semua beserta padal-padalnya nanti ada. Kemudian juga di pusat-pusat keramaian,” terangnya.

Sedangkan saar tahun baru akan dilakukan pengamanan terutama di lokasi-lokasi objek wisata. Yaitu Gunung Galunggung, Waterpark Ampera, Karangresik dan lain sebagainya.

”Nah yang jadi acuan kami adalah jalur, karena muaranya tahun baru ke arah Pangandaran karena banyak masyarakat nanti yang euforia ke sana,” katanya.

BACA JUGA: Catat Ya, Pemerintah Siapkan Tol Gratis Mudik Tahun Baru, Tapi untuk Kendaraan Kecil, Kendaraan Besar Gimana..

Kategori :