"Ini tiga pertandingan, dan kami tahu level lawan kami, karena sejarah mereka, bakat individu mereka, karir mereka di mana mereka bermain, mereka ada di depan kita,” kata pria Catalan itu.
“Di atas kertas, mereka seharusnya mendapat tiga poin. Mungkin mereka sudah mengandalkan tiga poin,” ulasnya.
"Tapi kami di sini untuk menunjukkan bahwa kami bisa menjadi tim yang kompetitif. Kami akan membawa 'permainan' kami dan mencoba untuk mendapatkan hasil bagus yang akan membawa begitu banyak kegembiraan," tegasnya.
Kapten Qatar, Hassan Al Haydos juga yakin timnya akan tampil baik menghadapi Ekuador.
"Kami ingin menunjukkan hasil dari semua kerja keras kami. Insya Allah, kami akan tampil lebih baik dari pertandingan sebelumnya," kata Hassan Al Haydos.
Al Haydos tampak geli mendengar desas-desus di internet yang mengklaim Ekuador telah ditawari suap untuk mengaliah. Felix Sanchez pun langsung menyebut Internet terkadang menyampaikan berita bohong.
"Saya katakan sebelumnya, Saya pikir ada banyak disinformasi, Internet itu bagus, tapi juga sangat berbahaya, dari sudut pandang saya,” ujar sang pelatih.
“Selama bertahun-tahun, kami telah mempersiapkan diri, berlatih. Bersama kami kuat, tidak ada yang dapat menggoyahkan kami dengan kritik dan pernyataan ini,” tambahnya.
"Kami sangat termotivasi, bersemangat, dan senang bisa bermain di Piala Dunia besok. Kami fokus pada bagaimana tiba dengan kondisi terbaik kami. Kami tidak memperhitungkan hal lain," pungkas " kata Felix Sanchez.
Prakiraan Pemain
Qatar 4-4-2
Penjaga Gawang:
Saad Abdullah Al Sheeb
Belakang:
Pedro Miguel, Abdelkarim Hassan, Tarek Salman, Homam Ahmed