RADARTASIK.COM - Virgil Van Dijk prihatin kepada Sadio Mane yang absen dari pertandingan pembuka Senegal melawan Belanda di Piala Dunia Qatar 2022.
Virgil van Dijk menyatakan simpati untuk Sadio Mane setelah mantan rekan setimnya di Liverpool absen dari pertandingan pembuka melawan Belanda karena cedera.
Sadio Mane sempat diragukan tampil di Qatar setelah mengalami cedera fibula saat mewakili Bayern Munchen, tetapi dia termasuk dalam skuad 26 pemain juara Piala Afrika pekan lalu.
Namun, anggota dewan Federasi Sepak Bola Senegal Abdoulaye Sow memberikan pernyataan Sadio Mane akan absen dari "pertandingan pertama" Senegal di Piala Dunia.
Van Dijk yang pernah melewatkan Euro 2020 Belanda tahun lalu setelah menderita cedera ligamen anterior, mengaku sangat bersimpati dengan cedera Sadio Mane di tengah perjuangannya untuk tampil di Piala Dunia Qatar 2022.
"Saya tidak berpikir dia akan bermain melawan Belanda," kata Virgil Van Dijk kepada wartawan dikutip dari Livescore.
“Saya merasa sedih untuknya, Saya tidak senang karena saya pernah berada dalam situasi di mana saya melewatkan Euro,” lanjutnya.
“Kami sebagai pemain bekerja sangat keras untuk mencapai tahap ini, dan dia telah menjadi sosok penting di grup itu untuk negara mereka,” ungkap Virgil van Dijk.
BACA JUGA:Bimbel Enspire Learning Buka Lowongan Kerja untuk Tutor Mata Pelajaran Fisika
"Saya tahu pasti bahwa dia akan memasang wajah berani, tapi itu sulit dan saya merasa kasihan padanya," akunya.
Virgil Van Dijk harus menunggu hingga usia 31 tahun untuk tampil di turnamen besar setelah Belanda tidak tampil di Euro 2016 dan Piala Dunia 2018 di Rusia,.
Namun, bek merasa bahwa menunggu akan membuat pengalamannya di Qatar lebih istimewa.
"Saya sangat senang bermain melawan pemain terbaik di dunia sepak bola, memimpin negara saya dan mewakili negara saya dengan cara terbaik,” tuturnya.
"Bagi saya, itu adalah mimpi masa kecil. Saya sekarang berusia 31 tahun tetapi itu tidak mengubah fakta bahwa saya akan sangat menikmati ini,” terangnya.