4. Pakailah outfit yang nyaman
Penampilan dan outfit yang nyaman juga bisa menambah rasa percaya dirimu, lho. Gak harus baru atau mengikuti trend, kok.
Berdandanlah secukupnya dan sesuai dengan kepribadianmu saja, ya.
Misal dengan menggunakan makeup sesuai acara, memakai baju bersih dan rapi, juga memakai deodorant atau parfum agar segar seharian.
BACA JUGA:Harlah ke-21 Partai Demokrat, DPC Kabupaten Tasikmalaya Kemas Kegiatan Bersama Masyarakat
Penampilan yang nyaman juga dapat membuatmu bebas bergerak dan percaya diri saat bertemu dengan orang.
Apalagi jika pekerjaanmu sering bertemu klien, pakaian dan kesopananmu akan menjadi tolak ukur perusahaanmu, lho.
Jadi pastikan kamu segar dan semangat menjalani hari meskipun hari Senin, ya!
5. Awali hari dengan senyuman dan menyapa orang terdekat
BACA JUGA:Kembali Hadir Spesialis Bengkel Mobil Ford
Menebar kebahagiaan dan senyuman pada orang lain juga bisa menambah rasa bahagia pada hati kita, lho.
Coba deh untuk memulai Hari Senin dengan menyapa temanmu saat berpapasan. Tanyalah bagaimana kabarnya dan weekend-nya kemarin.
Karena kamu sudah menyiapkan diri dengan baik sebelum beraktivitas, dapat dipastikan perasaanmu juga senang dan dalam mood yang baik, kan?
Nah, alangkah baiknya kalau kamu jadi mood booster bagi orang lain agar suasana kantor atau kelas menjadi happy!
BACA JUGA:Setelah Tugas Jadi Wali Kota Tasik Berakhir, Berikut Ini Strategi Golkar Hadapi Pilkada 2024
Mengawali hari Senin memang berat dan penuh tantangan. Apalagi jika disambut dengan banyak deadline dan tugas yang menumpuk.